Hal pertama yang perlu diperhatikan untuk membuat kroket yang lezat adalah pemilihan jenis kentangnya.
Kentang tes merupakan kentang dengan warna yang lebih pucat dan memiliki kandungan pati lebih tinggi.
Jenis kentang yang satu ini biasanya diolah menjadi kentang goreng atau mashed potato.
Maka dari itu, gunakan kentang tes untuk adonan membuat kroket.
Kentang tes memiliki tekstur yang lembut dan tidak berarir atau lembek saat dihaluskan.
2. Gunakan Tepung Roti
Siapkan tepung roti berwarna terang agar hasil dari kroket kentang terlihat kuning kecokelatan.
Baca Juga: Tak Perlu ke Restoran Korea, Buat Sendiri Chapcae yang Bikin Nagih di Rumah
Jika kamu menggunakan panir berwarna cokelat, maka hasil dari kroket kentang buatanmu terkesan sudah lama digoreng.
3. Dua Kali Lapisan
Balut adonan kroket kentang ke dalam putih telur dan tepung roti dua kali agar hasilnya maksimal.
Setelah kroket kentang dilapisi dengan tepung panir, simpan dalam lemari es selama kurang lebih 30 menit.