5. Dehidrasi
Kurangnya cairan dalam tubuh juga bisa menjadi pemicu munculnya kram di kaki.
Saat dehidrasi, tubuh akan mengalami gangguan elektrolit yang menyebabkan kaki kram.
6. Efek Obat-obatan
Ada beberapa jenis obat tertentu, seperti obat diuretik, statin, dan obat asma bisa memicu mundulnya kram.
Baca Juga: Tak Perlu Susah Lagi, Ini 7 Cara Meringankan Kram pada Tangan
7. Penyakit Hati
Saat mengalami penyakit hati, teman-teman juga bisa mengalami kram di kaki.
Hal itu terjadi karena racun di darah meningkat dan menyebabkan otot kaki terganggu hingga kram.
Cara Mengatasi Kram di Kaki
Ada beberapa cara yang bisa teman-teman coba untuk menghilangkan kram di kaki.
Bila kram terjadi saat posisi duduk atau berbaring, cobalah untuk berdiri atau bangkit dan ringankan beban pada bagian kaki yang kram.