Baru Tahu! Ini Dampak Posisi Tidur Miring ke Kiri Terhadap Kesehatan Jantung

By Niken Bestari, Minggu, 6 Maret 2022 | 17:30 WIB
Mengulik dampak posisi tidur miring ke kiri. (Daniela Dimitrova/Pixabay.com)

Orang dengan gangguan jantung disarankan tidak tidur dalam posisi tidur miring ke kiri karena membuat jantung tertekan.

Posisi tidur di miring ke kiri menyebabkan area dada bagian kanan menekan area dada kiri sehingga bisa mengubah sistem kelistrikan jantung.

Sekadar informasi, jantung kita bisa menyalirkan listrik berupa aliran energi dalam sel saraf yang bisa membuat jantung berdetak di luar perintah otak.

Meski besarnya risiko posisi tidur miring belum diketahui secara pasti, namun tetap saja tidur dalam posisi ini lebih baik dihindari.

Selain itu, bahwa tidur miring ke kiri memang bisa memberi tekanan berlebihan pada jantung. Peneliti menemukan bahwa pola tidur miring ke kiri yang dilakukan terlalu sering bisa mengubah kelistrikan jantung.

Nah, perubahan kelistrikan ini akan semakin jelas terbaca dengan alat khusus ketika seseorang tidur dalam posisi miring ke kiri.

Bahkan, perubahan kelistrikan jantung ini juga terjadi pada orang yang sehat alias yang tidak pernah mengidap gangguan kesehatan jantung.

Baca Juga: Tidur Nyenyak Juga Dipengaruhi Posisi Tidur, Bagaimana Posisi Tidur yang Nyaman dan Aman?

Nah, meskipun posisi tidur miring ke kiri terbukti memengaruhi kelistrikan jantung, tidak lantas posisi tidur miring ke kiri menjadi satu-satunya penyebab masalah jantung, ya, teman-teman.

Penyakit jantung bisa disebabkan oleh banyak hal, seperti pola hidup dan pola makan yang salah dan tidak sehat.

Posisi Tidur yang Disarankan

Efek posisi tidur miring ke kanan disebutkan bisa menekan vena cava, yaitu pembuluh vena (pembuluh balik) yang terhubung ke jantung bagian kanan.