Buka Hanya Salmonella, 4 Jenis Bakteri Ini Juga Bisa Menyebabkan Keracunan Makanan

By Grace Eirin, Rabu, 13 April 2022 | 15:15 WIB
Jenis bakteri yang menyebabkan keracunan makanan. (Freepik/kjpargeter)

Bakteri Escherichia coli biasanya ditemukan pada daging cincang mentah atau produk susu yang tidak dipasteurisasi.

Dibutuhkan 3-8 hari hingga bakteri ini dapat menimbulkan diare berdarah disertai kram perut dan muntah.

Namun, bakteri E. coli juga ada di dalam tubuh manusia. Ini merupakan hal yang wajar, karena bakteri ini turut berperan menjaga kesehatan saluran pencernaan. 

Bakteri E. coli yang tidak berbahaya, akan membantu kita membuat banyak vitamin bagi tubuh.

3. Campylobacter

Campylobacter jejuni dianggap sebagai bakteri penyebab keracunan makanan yang paling umum di dunia.

Badan Kesehatan Dunia (WHO) mencatat setiap tahun hampir 1 dari 10 orang di dunia mengalami keracunan akibat terinfeksi Campylobacter.

Baca Juga: Sering Mengantuk Setelah Makan? Itu Tanda Alami Koma Makanan yang Bisa Jadi Tanda Diabetes

Bakteri ini ditemukan pada produk daging dan susu yang tidak dimasak dengan baik dan air yang terkontaminasi sebelumnya.

Setelah 2-5 hari, bakteri ini akan menimbulkan keluhan berupa diare disertai mual, muntah dan nyeri kepala.

4. Listeria

Bakteri Listeria terdapat pada makanan siap santap yang didinginkan seperti sosis, dan produk olahan susu seperti keju atau yoghurt.