Apa Saja Jenis-Jenis Sungai? Berikut Penjelasan Lengkapnya

By Thea Arnaiz, Sabtu, 30 April 2022 | 09:00 WIB
Jenis-jenis sungai berdasarkan arah aliran sungai, sumber air sungai, dan volume sungainya. (Foto oleh Ian Turnell dari Pexels)

Bobo.id - Jenis-jenis sungai bisa teman-teman bedakan berdasarkan arah alirannya, sumber air, dan volumenya.

Sejak dulu, kehadiran sungai penting bagi kehidupan manusia, baik untuk jalur transportasi, sumber air tawar, mencari nafkah, dan lain-lain.

Pengertian sungai sendiri adalah, aliran air yang bentuknya memanjang dan mengalir secara terus-menerus dari daerah hulu (awal aliran) sampai ke hilir (muara atau akhir aliran) sungai.

Seperti sifat air, aliran sungai juga berawal dari tempat yang tinggi menuju ke tempat yang lebih rendah, sehingga bisa berakhir ke danau atau lautan.

Untuk mengetahui lebih lanjut tentang jenis-jenis sungai, kita bisa menyimak penjelasannya berikut. Yuk, simak! 

Jenis-Jenis Sungai 

Ternyata, sungai dapat dibagi menjadi beberapa jenis, inilah jenis-jenis sungai yang penting teman-teman ketahui, yaitu. 

Berdasarkan Arah Aliran Sungai 

Arah aliran sungai tidak hanya dilihat dari tempat tinggi ke rendah saja, tetapi dibagi lagi menjadi, sungai konsekuen, subsekuen, obsekuen, resekuen, dan insekuen. 

Baca Juga: Unik, Ternyata Ikan Salmon Lahir di Sungai dan Tumbuh di Laut!

1. Sungai Konsekuen 

Aliran sungai konsekuen ini mempunyai arah aliran air yang sesuai dengan kemiringan, yaitu dari daerah tinggi menuju ke daerah yang lebih rendah dengan jalur yang berkelok-kelok. Contohnya adalah Sungai Progo.