Selain jadi pewarna alami, ketan hitam juga bisa diolah menjadi makanan yang membantu mencegah munculnya anemia.
Pada ketan hitam terdapat kandungan zat besi yang bisa meningkatkan jumlah sel darah merah di dalam tubuh.
Jadi bila teman-teman mulai mengalami beberapa gejala dari anemia, seperti merasa lemah atau lesu, coba makan ketan hitam dalam berbagai jenis olahan.
3. Lancarkan Pencernaan
Ketan hitam yang miliki rasa gurih ini juga bisa membantu melancarkan pencernaan.
Makanan ini merupakan salah satu jenis dari gantum utuh dengan kandungan serat yang cukup tinggi.
Karena itu, mengonsumsi ketan hitam bisa menjaga kesehatan usus hingga menurunkan berat badan.
Baca Juga: Bisa Aman Dimakan, Ini 4 Trik Membuat Gorengan Jadi Lebih Sehat
Bahkan kandungan serat pada ketan hitam juga bisa membantu menurunkan tekanan darah serta kolesterol.
Pada ketan hitam juga terdapat kandungan dengan efek probiotik yang juga berdampak baik pada kesehatan saluran cerna.
4. Meningkatkan Daya Tahan Tubuh
Mengonsumsi ketan hitam juga bisa membantu meningkatkan kekebalan tubuh, lo.