3 Makanan Indonesia Ini Masuk Dalam Daftar 50 Jajanan Terenak di Asia, Apa Saja?

By Fransiska Viola Gina, Minggu, 28 Agustus 2022 | 18:30 WIB
Gado-gado salah satu makanan tradisional di Indonesia yang masuk dalam 50 Best Street Foods in Asia. (Creative commons/Piknikdong)

Semua bahan makanan itu akan dicampur dengan bahan saus kacang kental yang rasanya tak diragukan lagi. 

Tidak lupa makanan pendamping gado-gado yang tak boleh dilupakan yakni lontong nasi dan kerupuk udang. 

Gado-gado biasanya identik sebagai makanan khas Betawi. Namun ternyata, makanan ini sebenarnya punya versi khas dari setiap daerah, lo. 

Umumnya, semua jenis gado-gado memiliki dasar pembuatan yang sama. Bedanya terletak dari bahan tambahan yang digunakan. 

Beberapa gado-gado yang berasal dari daerah di Indonesia di antaranya adalah gado-gado padang, gado-gado sidoarjo, hingga gado-gado betawi.

2. Getuk

Dalam daftar 50 Best Street Foods Asia, jajanan getuk ini berada di urutan 15, tepat di bawah gado-gado. 

Makanan ini merupakan makanan ringan yang dapat mudah ditemukan di daerah Jawa Tengah dan Jawa Timur. 

Getuk dikenal sebagai camilan tradisional yang dibuat dari berbagai variasi bahan, mulai dari singkong, ubi, kentang, talas, hingga keju. 

Umumnya, camilan ini memiliki rasa manis dan gurih yang khas. Tekstur yang dimiliki pun cukup lembut dan menarik hati. 

Siapa sangka, ternyata makanan tradisional Getuk ini memiliki makna yakni sebuah kesederhanaan pada diri manusia. 

Baca Juga: Getuk, Makanan Gurih Manis Khas Jawa