Bobo.id - Apakah teman-teman punya kebiasaan minum air putih hangat setiap hari?
Air putih hangat memang membawa manfaat yang menguntungkan kesehatan, seperti menyehatkan pencernaan, mengeluarkan racun dalam tubuh, meningkatkan sirkulasi darah, menyehatkan pernapasan, hingga mengurangi nyeri tubuh.
Namun, bukan berarti air putih hangat tidak membawa risiko jika dikonsumsi berlebihan, lo.
Berikut, beberapa risiko yang mungkin terjadi jika kita mengonsumsi air putih hangat terlalu sering. Yuk, simak!
Bahaya Minum Air Putih Hangat Terlalu Sering
Jangan dilakukan terlalu sering, setidaknya teman-teman harus menyeimbangkannya dengan konsumsi air putih bersuhu normal yang segar.
Inilah, bahayanya air putih hangat bagi kesehatan tubuh, yaitu:
1. Menekan Ginjal
Organ ginjal mempunyai sistem pembuluh kapiler yang kuat, karena dapat mengeluarkan kelebihan air dan racun dari dalam tubuh.
Namun, minum air putih hangat terlalu sering dapat menekan ginjal dengan meningkatkan kecepatannya mengeluarkan kelebihan air.
Akibatnya, tubuh lebih mudah terserang dehidrasi dan memperberat kerja ginjal.
Baca Juga: Jarang Ada yang Tahu, Ini 10 Manfaat Minum Air Putih saat Perut Kosong