Miliki Rasa yang Mirip, Apa Perbedaan Sawi Putih dan Pokcoy?

By Amirul Nisa, Kamis, 24 November 2022 | 18:15 WIB
Sawi putih adalah jenis sawi yang biasa digunakan untuk membuat kimci (allybally4b)

4. Kandungan nutrisi

Pakcoy diketahui memiliki kandungan serat makanan, vitamin C dan vitamin A lebih banyak daripada sawi putih.

Untuk lebih jelasnya berikut akan dijabarkan kandungan dua jenis sayuran ini.

Pokcoy

Pada pokcoy, teman-teman akan mendapatkan kandungan serat, vitamin A, vitamin C, vitamin K, vitamin B6, asam folat, antioksidan, beta karoten, dan kalsium.

Dengan berbagai kandungan tersebut, tentu pokcoy menjadi makanan yang menyehatkan bagi tekanan darah hingga jantung.

Bahkan kandungan tersebut juga bisa memberikan dampak baik pada kesehatan mata.

Sawi Putih

Walau memiliki kandungan vitamin A dan vitamin C yang lebih sedikit, tapi pada sayuran satu ini juga ada banyak kandungan baik lainnya.

Seperti pada sawi putih, teman-teman akan mendapatkan kandungan kalsium, kalium, fosfor, zat besi, zinc, natrium, vitamin K, dan vitamin B kompleks.

Dengan kandungan baik itu, sayuran ini cocok dijadikan menu untuk menurunkan berat badan karena kandungan lemak dan kalorinya yang rendah.

Baca Juga: Jangan Sampai Tertukar, Ini 5 Jenis Sawi yang Banyak Dikonsumsi, Salah Satunya Sawi Putih