Bobo.id - Teman-teman, apakah kamu tetap melakukan olahraga saat puasa?
Meski tidak makan dan minum dalam beberapa jam, kita tetap harus melakukan olahraga untuk menyehatkan tubuh.
Olahraga secara rutin dapat membuat badan kita bugar dan tidak cepat lelah saat menjalankan puasa.
Yang terpenting adalah jangan sampai berolahraga secara berlebihan karena menyebabkan tubuh nyeri atau pegal akibat peradangan di otot dan sendi.
Dilansir dari hellosehat.com, waktu terbaik berolahraga saat puasa yaitu sekitar 30 sampai 60 menit menjelang waktu berbuka puasa.
Dengan menggunakan waktu ini, kita tidak perlu khawatir akan merasa terlalu lapar atau haus setelah berolahraga.
Selain itu, energi yang digunakan untuk berolahraga dapat langsung digantikan dengan asupan makanan yang dikonsumsi saat berbuka.
Olahraga yang kita pilih saat puasa juga tidak boleh sembarangan, teman-teman.
Sebab, olahraga yang terlalu berat justru akan menyebabkan tubuh kita kelelahan dan sakit. Oleh sebab itu, berikut ini Bobo rekomendasikan jenis olahraga yang aman untuk dilakukan saat puasa.
1. Bersepeda
Dilansir dari Healthline, bersepeda adalah latihan aerobik yang cocok dilakukan semua orang dari berbagai usia.
Baca Juga: Redakan Panas Dalam saat Puasa, Ini 6 Makanan yang Harus Dihindari