Pengaruh Hindu-Buddha di Indonesia yang Masih Ada Hingga Saat Ini, Materi IPS

By Fransiska Viola Gina, Kamis, 25 Mei 2023 | 10:30 WIB
Pengaruh Hindu Buddha yang masih ada hingga sekarang di Indonesia. (Freepik)

Bobo.id - Pada materi Ilmu Pengetahuan Sosial kelas 7 SMP, kita akan belajar tentang pengaruh Hindu-Buddha.

Penyebaran agama Hindu-Buddha di Indonesia sudah berlangsung sejak lama, bahkan berabad-abad yang lalu. 

Zaman Hindu-Buddha di Indonesia disebut juga sebagai masa klasik karena pengaruh kehadirannya sangat kuat.

Bahkan, pengaruh kehadiran Hindu-Buddha di Indonesia masih bisa kita lihat dan rasakan dalam kehidupan sehari-hari, lo. 

Memangnya apa saja pengaruh Hindu-Buddha yang masih dilakukan hingga saat ini, Bo? Simak informasi berikut ini, yuk! 

Pengaruh Fisik

Kehadiran Hindu-Buddha membawa pengaruh fisik yang masih bertahan hingga sekarang. Berikut penjelasannya:

1. Wilayah Indonesia

Wilayah Indonesia sekarang secara tidak langsung terbentuk karena adanya kerajaan Hindu-Buddha di masa lalu.

Beberapa wilayah Indonesia adalah bekas berdirinya kerajaan Hindu-Buddha, seperti Sriwijaya, Majapahit, hingga Singasari.

Kerajaan itu mencakup beberapa wilayah yang berdekatan, misalnya kerajaan Sriwijaya yang mencakup wilayah Melayu. 

Wilayah Melayu meliputi Jambi, Pulau Bangka, Lampung Selatan, dan beberapa wilayah di Pulau Jawa yang berhasil dikuasai Sriwijaya. 

Hingga akhirnya, wilayah-wilayah kerajaan di masa lalu ini jadi pembentuk wilayah Indonesia di masa sekarang. 

Baca Juga: 7 Contoh Hasil Akulturasi Kebudayaan Hindu-Buddha dengan Budaya Lokal, Materi IPS