Benarkah Tidak Boleh Langsung Minum Setelah Makan Berat? Ini Faktanya

By Fransiska Viola Gina, Selasa, 22 Agustus 2023 | 15:30 WIB
Minum air setelah makan, bolehkah? (freepik)

Bobo.id - Makan dan minum adalah dua kebutuhan pokok makhluk hidup untuk bisa bertahan hidup dengan baik.

Yap, setelah makan berat di siang hari misalnya, kita selalu ingin minum. Apalagi kalau menu makannya pedas.

Namun belakangan ini ada video beredar di media sosial terkait larangan minum setelah makan makanan berat.

Katanya, minum setelah makan bisa menyebabkan gangguan pencernaan, seperti memicu asam lambung.

Selain itu, makanan jadi tidak bisa dicerna karena glukosa dalam makanan akan jadi lemak dan memicu kadar insulin.

Oleh karena itu, kita dianjurkan untuk memberi jeda sekitar 30 menit hingga 1 jam setelah makan untuk minum.

Hmm, memangnya benar ya tidak boleh langsung minum setelah makan berat? Simak informasi berikut ini, yuk!

Hanya Sebuah Mitos

Bersumber dari Kompas.com, ternyata larangan langsung minum air setelah makan itu adalah pernyataan salah, lo.

Bagi yang tidak memiliki masalah kesehatan apa pun, minum setelah makan tidak akan menimbulkan masalah.

Ada yang mengatakan kalau minum air setelah makan akan mengencerkan cairan pada asam lambung.

Hal ini jelas salah karena sekresi asam lambung pada orang sehat bisa menyesuaikan kadar keasaman otomatis.

Sekresi asam lambung akan berkurang jika tidak mengonsumsi makanan yang memicu, seperti makan pedas.