Nilai-Nilai yang Terkandung dalam Hikayat, Materi Bahasa Indonesia

By Fransiska Viola Gina, Rabu, 8 November 2023 | 12:00 WIB
Nilai-nilai yang terkandung dalam hikayat. (freepik)

Bobo.id - Pada materi Bahasa Indonesia Kelas 10 SMA, kita akan belajar tentang nilai dalam hikayat.

Hikayat adalah jenis prosa yang berasal dari Melayu yang mengisahkan kehebatan tokoh dan kesaktiannya.

Prosa dalam hikayat ini sifatnya rekaan, historis, keagamaan, biografis, maupun gabungan sifat itu.

Karakteristik hikayat lainnya adalah anonim, istana sentris, penyebaran lisan, hingga bersifat kemustahilan.

Fungsi dari hikayat adalah untuk menumbuhkan jiwa kepahlawanan dan juga sebagai sarana hiburan, lo.

Untuk itu, hikayat tidak lepas dari kehidupan masyarakat. Baik komunikasi, interaksi, dan, hal lain.

Ada beberapa nilai kebaikan yang bisa kita lihat dari cara tokoh berperilaku hingga menghadapi masalah.

Nilai yang Terkandung dalam Hikayat

Setiap cerita hikayat memiliki beberapa nilai yang terkandung di dalamnya. Apa saja? Simak, yuk!

1. Nilai Pendidikan

Nilai pendidikan atau biasa disebut edukasi memang biasanya ada di dalam setiap cerita dalam hikayat.

Nilai ini adalah nilai yang memiliki kaitan dengan semangat atau kemauan seseorang untuk terus belajar.

Nilai pendidikan atau nilai edukasi juga bisa diartikan sebagai pengubahan tingkah laku dari buruk ke baik.

Baca Juga: Karakteristik Hikayat yang Membedakannya dari Karya Sastra Lain

Misalnya, hikayat yang memiliki tokoh seorang pemuda yang memiliki semangat untuk menggapai cita-citanya.

Dari situ ada nilai edukasi yang bisa diambil, yakni kita harus terus semangat agar cita-citanya bisa tercapai.

2. Nilai Religius

Berdasarkan isinya, hikayat dapat dibedakan jadi beberapa jenis. Salah satunya adalah hikayat agama. 

Dalam hikayat agama tentu mengandung nilai religius, yakni nilai yang mengikat manusia dengan Tuhan.

Nilai religius adalah nilai yang berkaitan dengan tuntutan beragama. Nilai religius bisa disebut nilai agama.

Nilai ini biasanya ditandai dengan penggunaan kata dan konsep Tuhan, dosa dan pahala, serta surga neraka.

3. Nilai Moral

Hikayat umumnya menceritakan kehidupan dewa, raja, dan tokoh sejarah yang bisa kita ambil nilai moralnya.

Yap, selain nilai edukasi dan nilai religius, dalam suatu hikayat juga biasanya terdapat nilai moral. Apa itu?

Moral adalah perbuatan, tingkah laku, dan ucapan seseorang dalam berinteraksi dengan manusia.

Moral juga bisa diartikan sebagai nilai dan norma yang jadi pegangan dalam mengatur tingkah laku seseorang.

Nilai moral mencakup nilai kebenaran, kejujuran, dan ajaran kebaikan tertentu yang memiliki sifat praktis.

Baca Juga: Mengenal Hikayat, dari Pengertian, Tujuan hingga Ciri-cirinya

4. Nilai Sosial

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia, sosial merupakan segala hal yang berhubungan dengan masyarakat.

Nilai sosial merupakan nilai yang berhubungan dengan kehidupan di dalam masyarakat yang berupa nasihat.

Nilai ini sering dikaitkan dengan kepatuhan dan kepantasan apabila diterapkan dalam kehidupan sehari-hari.

Nilai sosial adalah nilai yang berkaitan dengan hubungan individu dan individu lainnya dalam satu kelompok.

Misalnya ada sebuah hikayat yang menceritakan hubungan baik antara dua tokoh meski diawali perselisihan.

5. Nilai Budaya

Budaya adalah cara hidup yang berkembang dan dimiliki sekelompok orang yang diwariskan ke generasi selanjutnya.

Nah, nilai budaya yang terkandung dalam hikayat ini berkaitan erat dengan adat istiadat, teman-teman.

Yap, nilai budaya adalah nilai yang diambil dari budaya yang berkembang secara turun temurun di masyarakat.

Ciri khas nilai budaya dibandingkan nilai lainnya adalah ketakutan masyarakat untuk menentang nilai itu.

Sebab, jika ada nilai budaya yang merupakan adat istiadat dilanggar, dikhawatirkan sesuatu buruk menimpa.

Nah, itulah macam-macam nilai yang terkandung dalam hikayat. Semoga informasi ini bisa bermanfaat, ya.

Baca Juga: 5 Perbedaan Hikayat dan Cerita Rakyat dalam Karya Fiksi, Materi Kelas 7 SMP

----

Kuis!

Apa yang dimaksud dengan hikayat?

Petunjuk: cek di halaman 1!

Lihat juga video ini, yuk!

---- 

Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo. 

Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id. 

Ikuti juga keseruan rangkaian acara ulang tahun Majalah Bobo yang ke-50 di majalah, website, dan media sosial Majalah Bobo, ya! #50TahunMajalahBobo2023