Bobo.id - Pada materi kelas 5 SD tema 6, kita diajak membaca teks berjudul 'Manusia dengan Lingkungan Alam'.
Dalam teks bacaan itu, kita diajak untuk mengetahui bagaimana manusia berhubungan dengan lingkungan alamnya.
Untuk memenuhi kebutuhan hidupnya, manusia harus melakukan interaksi dengan lingkungan alamnya.
Dalam hubungan dengan lingkungannya, ada peristiwa saling memengaruhi antara satu dengan yang lainnya.
Menjawab Pertanyaan
Setelah membaca teks 'Manusia dengan Lingkungan Alam', kita diminta menjawab pertanyaan di bawahnya.
Apakah teman-teman sudah menemukan jawabannya? Berikut ini Bobo akan berikan alternatifnya. Yuk, simak!
1. Apa yang dimaksud dengan lingkungan alam?
Jawaban:
Lingkungan alam adalah sumber penghidupan makhluk hidup. Alam menyediakan semua kebutuhan makhluk hidup.
Lingkungan alam juga bisa diartikan sebagai lingkungan yang tersedia di alam tanpa campur tangan manusia.
O iya, lingkungan alam sendiri terdiri dari unsur biotik dan abiotik yang terbentuk melalui proses alami.
Unsur biotik adalah unsur yang hidup atau makhluk hidup. Bisa manusia, hewan, dan juga tumbuhan.
Baca Juga: 10 Dampak Positif dan Negatif Globalisasi bagi Lingkungan Alam, Materi Kelas 6 SD