Jawab Soal dari Teks 'Manusia dengan Lingkungan Alam', Materi Kelas 5 SD

By Fransiska Viola Gina, Jumat, 22 Desember 2023 | 08:30 WIB
Menjawab soal dari teks 'Manusia dengan Lingkungan Alam'. (Freepik)

Sementara itu, unsur abiotik adalah unsur yang tidak hidup. Ini meliputi air, tanah, udara, dan lainnya.

2. Apa sajakah interaksi yang terjadi dalam lingkungan alam?

Jawaban:

Dalam lingkungan alam, terjadi interaksi atau hubungan saling memengaruhi antara makhluk hidup dan benda mati.

Begitu pun sebaliknya, benda mati juga berhubungan dan memengaruhi makhluk hidup di lingkungan.

Ini artinya, baik makhluk hidup maupun benda mati saling berkaitan dan menentukan sebuah lingkungan.

3. Jelaskan salah satu contoh bentuk interaksi dalam lingkungan yang terdiri atas lingkungan makhluk hidup dan benda mati!

Jawaban:

Di suatu wilayah ada jenis flora dan fauna khas hidup berdampingan dan tidak ada masalah satu dengan lainnya.

Mereka bisa hidup di sana karena peran benda mati seperti jenis tanah dan suhu yang sesuai.

Tentu saja, faktor abiotik atau benda mati itu sangat berpengaruh pada kelangsungan flora dan fauna.

Jika interaksi makhluk hidup dan benda itu terjalin seimbang, fauna dan flora di sekitarnya bisa terus hidup.

Selain itu, Bobo punya beberapa contoh bentuk interaksi antara makhluk hidup dan benda mati, antara lain:

Baca Juga: Apa yang Membedakan Lingkungan Alam dan Lingkungan Sosial? Materi Kelas 5 SD