Rimpang yang Tak Mudah Dibudidayakan, Apa Saja Keunikan Dari Wasabi?

By Amirul Nisa, Minggu, 3 Maret 2024 | 09:00 WIB
Wasabi yang berawana hijau selalu disajikan bersama dengan sushi. (Mahmoud Fawzy/Unsplash)

Namun, pembudidayaan wasabi bukanlah hal yang mudah karena tanaman wasabi butuh kondisi sejuk, lembap dan teduh yang sulit diciptakan.

Selain itu, tanaman ini juga rentan terkena penyakit. Bahkan kerusakan pada daun akibat hewan atau pertanian membuatnya tumbuh lebih lambat.

Walau kini tanaman ini sudah bisa ditanam untuk dijual, namun proses perawatannya sangat ketat, lo.

2. Butuh Waktu Lama untuk Matang

Hal menarik lain dari wasabi adalah proses matangnya rimpang pedas ini.

Dengan proses budidaya yang sulit, rimpang ini membutuhkan waktu selama tiga tahun untuk mendapatkan kematangan yang sempurna.

Karena itu, rimpang wasabi punya harga jual yang sangat tinggi untuk kualitas terbaik.

3. Harus Disajikan Secara Segar

Teman-teman mungkin bisa menemukan pasta wasabi dalam bentuk kemasan, namun tentu rasa wasabi kemasan dan segar sangatlah berbeda.

Dikutip dari Britannica.com, wasabi punya kandungan isothiocyanates yang mudah menguap saat terkena udara.

Kandungan itu juga yang memberikan rasa dan aroma khas pada pasta wasabi.

Baca Juga: Banyak Ditemukan di Indonesia, Ini 5 Manfaat Rebung untuk Kesehatan