Musim Kemarau Segera Datang, Ini 5 Tips Jaga Kesehatan saat Cuaca Panas

By Amirul Nisa, Kamis, 30 Mei 2024 | 15:45 WIB
Menjaga kesehatan selama musim kemarau. (PIXABAY/adege)

Bobo.id - Menjelang musim kemarau ada banyak yang harus kita siapkan karena cuaca akan lebih panas daripada biasanya.

Karena itu, ada banyak hal yang perlu kita siapkan dari pakaian lebih nyaman hingga berbagai hal lain untuk tetap menjaga kesehatan.

Saat musim kemarau atau cuaca panas, biasanya kelembapan akan rendah, suhu tinggi, dan curah hujan berkurang.

Bila kondisi itu terjadi dan teman-teman tidak mempersiapkan diri dengan baik, maka akan ada banyak penyakit yang bisa datang.

Oleh karena itu, sangat penting untuk menjaga kesehatan selama musim kemarau dengan mengikuti beberapa langkah pencegahan yang tepat.

Berikut ada beberapa tips kesehatan yang bisa membantu teman-teman menjaga kesehatan tubuh selama musim kemarau.

1. Menjaga Hidrasi Tubuh

Menjaga tubuh tetap terhidrasi adalah hal yang paling penting selama musim kemarau.

Kurangnya kelembapan di udara dan suhu yang tinggi dapat menyebabkan tubuh kehilangan banyak cairan melalui keringat, yang bisa mengakibatkan dehidrasi.

Jadi, baiknya minum air sesuai kebutuhan atau sekitar delapan gelas sehari.

Teman-teman juga bisa melengkapi dengan makan buah-buahan atau sayuran yang mengandung tinggi air untuk memenuhi kebutuhan cairan.

Baca Juga: Wilayah Indonesia Akan Alami Suhu Panas di Akhir Februari, Benarkah?