Bobo.id - Pada materi PJOK kelas 5 SD, kita akan belajar tentang kombinasi gerakan dalam renang gaya dada.
Berenang adalah gerakan badan untuk melintas, mengapung dan menyelam di air dengan kaki dan tangan.
Gaya berenang ada banyak. Mulai dari gaya bebas, gaya kupu, gaya punggung, hingga gaya dada, lo.
Nah, gaya berenang yang akan kita pelajari adalah gaya dada atau yang sering disebut dengan breaststroke.
Renang gaya dada juga sering disebut dengan gaya katak karena gerakannnya mirip cara katak berenang di air.
Yap, gerak renang ini dilakukan menghadap permukaan air dengan gerakan kaki dan tangan mirip katak. Hihi.
Teknik Dasar dalam Renang Gaya Dada
Untuk bisa melakukan renang gaya dada, ada beberapa gerak dasar renang gaya dada yang harus dikuasai:
1. Gerakan meluncur
2. Gerakan kaki
3. Posisi tubuh
4. Gerakan lengan
Baca Juga: Posisi Tubuh saat Melakukan Gerakan Renang Gaya Dada, Materi Kelas 5 SD
5. Pengambilan napas
Kombinasi Gerakan Renang Gaya Dada
Perlu diketahui, penguasaan gerak dasar akan memudahkan kia untuk melakukan renang gaya dada, lo.
Dalam renang gaya dada, perenang mengombinasikan tiga gerakan. Lengan diayunkan ke samping, dan ditekuk sambil melakukan dorong ke air.
Posisi kaki lurus ke belakang. Kaki ditekuk dan dibuka ke samping. Gerakan ini dilakukan untuk mendorong air.
Saat dorong air, tekuk lengan di depan dada. Kemudian, kaki dan tangan diluruskan bersamaan untuk melakukan luncuran.
Gerakan dilakukan berkesinambungan untuk mendorong perenang meluncur dengan satu lecutan kaki yang kuat.
Untuk melakukan kombinasi gerakan renang gaya dada, berikut ini langkah-langkah yang bisa kita ikuti:
1. Bersiaplah di pinggir kolam. Masuklah di kolam dan berdiri di pinggir kolam.
2. Tekuk salah satu kaki di tembok, julurkan lengan ke depan.
3. Posisikan telapak tangan rapat.
4. Ambil napas dengan mulut. Masukkan kepala ke air diikuti dorongan kaki.
Baca Juga: Deskripsi Koordinasi Gerakan Gaya Dada yang Benar, Materi Kelas 5 SD
5. Lakukan gerakan meluncur dengan kuat.
6. Lakukan kombinasi gerakan meluncur dan gerakan kaki. Gerakkan kaki ke atas dan ke bawah secara berirama.
7. Setelah gerakan meluncur melambat, gerakkan lengan dengan membuka tangan ke luar. Posisikan ibu jari di bawah.
8. Dorong air menggunakan kedua tangan dengan kuat. Angkat kepala ke permukaan air dan ambil napas melalui mulut.
9. Tekuk kaki dari lutut dan lakukan gerakan menendang ke samping, kemudian diluruskan ke belakang.
10. Lengan ditarik selebar bahu atau setengah lingkaran (kira-kira 90 derajat).
11. Masukkan kepala ke air.
12. Kombinasikan gerakan kaki dan lengan dengan menekuk tangan ke bawah dada (posisi telapak tangan menghadap ke dalam).
13. Kombinasikan gerakan kaki dan lengan, rapatkan kedua pangkal paha dan luruskan. Dorong tangan ke depan, posisi telapak tangan berhadapan.
14. Luruskan tungkai dan lengan seperti gerakan meluncur.
15. Ulangi gerakan itu secara urut dan berulang-ulang. Lakukan gerakan ini dengan jarak sekitar 5-10 meter.
Baca Juga: Langkah Koordinasi Gerak dalam Renang Gaya Dada, Materi Kelas 6 SD
16. Saat mengakhiri gerakan renang gaya dada, posisikan tubuh lurus sejajar.
Nah, itulah cara melakukan kombinasi gerakan renang gaya dada. Semoga informasi ini bisa bermanfaat untukmu, ya.
----
Kuis! |
Mengapa renang gaya dada disebut gaya katak? |
Petunjuk: cek di halaman 1! |
Lihat juga video ini, yuk!
----
Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo.
Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.