Bobo.id - Hampir semua makanan Indonesia dilengkapi sambal. Apa teman-teman suka makan makanan pedas?
Yap, cabai memang jadi salah satu bahan makanan yang bisa menambah cita rasa dalam suatu makanan.
Tak hanya itu, makanan pedas juga bisa menambah selera makan. Jadi, kita akan makan banyak, deh. Hihi.
Sayangnya, hidangan pedas terkadang meninggalkan rasa tidak nyaman, seperti perut terasa panas.
Rasa panas ini disebabkan oleh kandungan capsaicin pada cabai yang mengiritasi dinding lambung.
Namun, tak perlu khawatir. Sebab, rasa panas di perut akibat makanan panas bisa diatasi. Simak caranya, yuk!
1. Minum Susu Dingin
Jika teman-teman suka minum susu, sebaiknya siapkan susu sebagai pendamping makanan pedas, ya.
Susu dingin adalah pertolongan pertama yang paling mudah dan ampuh untuk meredakan perut yang panas.
Kandungan protein dan lemak dalam susu membantu melapisi dinding lambung sehingga mengurangi efek iritasi.
Namun, Bobo sarankan untuk memilih susu dingin yang rendah lemak. Sebab, susu itu lebih mudah dicerna.
Baca Juga: Suka Makan Pedas? Minuman Ini Bantu Atasi Perut Panas Setelah Makan Pedas