Sudah Masuk Musim Kemarau, Kenapa Masih Sering Hujan? Ini Penyebabnya

By Fransiska Viola Gina, Sabtu, 6 Juli 2024 | 14:00 WIB
Alasan masih sering hujan padahal sudah musim kemarau. (Hilary Halliwell/pexels)

Bobo.id - Sudah masuk musim kemarau, bagaimana kondisi cuaca di wilayah sekitar rumah teman-teman, nih?

Sebagian besar wilayah Indonesia diperkirakan mulai masuk musim kemarau pada Juli dan Agustus 2024.

Namun, hingga saat ini, hujan masih sering terjadi di sejumlah wilayah Indonesia, teman-teman.

Bahkan, tak jarang hujan yang turun di sejumlah wilayah itu sangat deras dan disertai angin kencang.

Sudah masuk musim kemarau, tetapi kenapa masih sering hujan, ya? Kita cari tahu penyebabnya, yuk!

Hujan di Musim Kemarau

Bersumber dari Kompas.com, BMKG membenarkan, sebagian wilayah Indonesia sudah masuk musim kemarau.

Namun, meskipun masuk musim kemarau, bukan berarti tidak akan ada hujan yang turun sama sekali, lo.

Hujan tetap akan turun dengan intensitas rendah atau di bawah 50 milimeter per dasarian atau 10 hari.

Bahkan, masih ada potensi peningkatan curah hujan di sejumlah wilayah Indonesia sepekan ke depan.

Ternyata, fenomena ini disebabkan oleh dinamika atmosfer skala regional maupun global yang signifikan.

Baca Juga: BMKG Memprediksi Awal Musim Kemarau Tahun 2024 Mundur, Ini Jadwalnya