Praktis untuk Sarapan, Ini Tips Mudah Bikin Scrambled Eggs yang Lembut

By Grace Eirin, Minggu, 21 Juli 2024 | 07:00 WIB
Tips cara membuat scrambled eggs yang lembut. (Annushka Ahuja/Pexels)

Bobo.id - Siapa di antara teman-teman yang suka scrambled eggs?

Dalam bahasa Indonesia, scrambled eggs adalah telur orak-arik yang dibuat dengan lembut. 

Banyak orang yang menikmati scrambled eggs sebagai menu sarapan, karena mudah dan praktis dibuat dalam waktu singkat. 

Di berbagai negara, scrambled eggs juga ditambahkan pada roti lapis, burger, atau dinikmati tanpa tambahan apapun. 

Meski tampaknya mudah dibuat, ternyata banyak orang gagal membuat scrambled eggs yang teksturnya lembut, lo. 

Nah, kali ini Bobo akan membagikan informasi tips membuat scrambled eggs lembut dan tidak keasinan. 

Yuk, simak bersama!

Tips Membuat Scrambled Eggs Lembut 

Berikut ini beberapa tips dan cara mudah membuat scrambled eggs lembut dan tidak keasinan. 

1. Pilih telur yang segar untuk hasil terbaik.

2. Kocok telur hingga kuning dan putihnya tercampur merata.

Baca Juga: 5 Makanan yang Tak Perlu Dicuci Sebelum Dimasak, Salah Satunya Telur