Alami Kelelahan? Ini 5 Makanan yang Bisa Bantu Menambah Energi

By Amirul Nisa, Sabtu, 17 Agustus 2024 | 12:00 WIB
Ikan salmon, salah satu makanan yang bisa berikan tambahan energi dengan cepat. (PIXABAY/Shutterbug75)

Bobo.id - Teman-teman yang memiliki banyak aktivitas pasti pernah merasakan kelelahan.

Saat kelelahan, cara untuk mengatasi bukan hanya dengan istirahat seperti tidur, lo.

Teman-teman bisa mengatasi rasa lelah dengan mengonsumsi beberapa jenis makanan tertentu.

Setiap jenis makanan memang akan memberikan kita energi dari kalori yang didapatkan, tapi tidak semua memberikan energi dengan cepat.

Bahkan beberapa makanan justru membutuhkan energi lebih selama proses pencernaan, lo.

Jadi, berikut akan direkomendasikan beberapa jenis makanan yang bisa menjadi penambah energi untuk tubuh saat lelah.

1. Oatmeal

Oatmeal adalah sumber karbohidrat kompleks yang memberikan energi tahan lama.

Karbohidrat kompleks memecah perlahan dalam tubuh, melepaskan glukosa secara bertahap dan menjaga tingkat energi stabil sepanjang hari.

Oatmeal juga mengandung serat tinggi yang membantu pencernaan dan menjaga kenyang lebih lama.

Untuk menambah rasa dan manfaat, teman-teman bisa menambahkan buah-buahan segar, kacang-kacangan, atau sedikit madu ke dalam oatmeal.

Baca Juga: Buah Enak dan Bergizi, Ini 6 Jenis Pisang yang Punya Rasa Manis