Mengapa Kita Tidak Bisa Ingat Kejadian Saat Bayi?

By Aisha Safira, Minggu, 22 Oktober 2017 | 03:05 WIB
Kita tak pernah ingat, apa yang kita lakukan saat masih bayi. Ilustrasi: Pde | Bobo.ID (Aisha Safira)

Sebagian besar dari kita tidak bisa mengingat kejadian saat masih bayi. Walaupun sudah dicoba tetap tidak bisa. Mengapa begitu, ya?

Otak Kita Belum Sempurna saat Bayi

Pernahkah kamu mencoba mengingat hal-hal yang terjadi padamu saat masih bayi? Pasti kamu tidak bisa mengingatnya. Walaupun sudah berusaha keras mengingatnya tetap saja tidak bisa. Kita hanya bisa tahu karena diceritakan oleh orang tua, nenek, atau kakek. Mengapa begitu ya?

Kondisi yang kita alami ini disebut juga infant amnesia atau amnesia bayi oleh Sigmund Freud. Jadi kita mengalami amnesia dan tidak bisa mengingat hal-hal detil tentang suatu kejadian sebelum kita berusia tiga tahun. Hal ini disebabkan karena saat bayi, otak kita belum berkembang secara sempurna.

Dua bagian otak yang  berperan dalam menyimpan memori adalah hippocampus dan medial temporal lobe. Hippocampus bertugas membentuk memori. Sedangkan medial temporal lobe bertugas menyimpan memori jangka panjang. Keduanya baru terbentuk sempurna saat kita berusia tiga sampai empat tahun. Oleh sebab itulah kita sulit mengingat kejadian saat masih bayi.

Memori Lama Diganti oleh yang Baru

Ada lagi penelitian lain yang dilakukan oleh Sheena Josselyn dan Paul Frankland. Menurut penelitian tersebut pada masa perkembangan otak ada banyak sel saraf yang tumbuh dalam hippocampus. Inilah yang menyebabkan memori saat kita masih bayi hilang. Ke mana semua memori itu?

Sel saraf yang lama akan tergantikan dengan yang baru. Sel saraf baru pun akan membentuk memori yang juga baru. Memori lama akan tergantikan dan membuat otak kita sulit untuk mengingatnya. Otak akan menganggap memori lama tersebut sebagai sesuatu yang kurang berguna. Otak kita akan membuat memori baru yang lebih berguna.

Itulah alasan mengapa kita sulit mengingat kejadian saat kita masih bayi. Namun, sekarang sudah ada teknologi video yang bisa membantu kita. Tinggal direkam saja dan kita bisa menontonnya berulang-ulang, deh.