BACA JUGA: Empat Olahraga Ini Bisa Membuat Kerja Otak Jadi Lebih Baik
Haruskah Kita Bernapas Lebih Sering?
Kalau lemak berubah jadi karbondioksida, haruskah kita bernapas lebih sering untuk menurunkan berat badan?
Ternyata tidak begitu, ya, teman-teman.
Menghirup dan mengembuskan napas lebih dari yang diperlukan malah akan membuat kita pusing.
Nah, supaya jumlah karbondioksida yang diproduksi tubuh bisa meningkat, kita harus menggerakkan otot-otot kita.
Caranya adalah dengan berolahraga, tak perlu yang berat, olahraga saja yang ringan dan teratur.
Olahraga akan membuat kita bernapas lebih teratur dan keringat juga akan keluar.
Dengan begitu, lemak kita akan lebih banyak dikeluarkan.
BACA JUGA: 5 Olahraga yang Membantu Pertumbuhan Tinggi Badan