Bobo.id - Kehidupan manusia di Bumi ternyata bisa mengubah wajah Bumi, lo, teman-teman.
Perubahan ini terlihat dari sebuah peta yang dikembangkan oleh seorang ahli ilmu Bumi, Tomasz Stepinski dan timnya di Laboratorium Informatika Antariksa milik University of Cincinnati.
Melalui peta tersebut, terlihat kalau 22 persen dari total daratan di Bumi berubah sejak 1992 hingga 2015.
Perubahan ini diperkirakan oleh para ahli sebagai akibat dari ulah manusia, teman-teman.
Baca Juga : Menjaga Bumi Setiap Hari dengan Membawa Tempat Minum Sendiri
Perubahan yang paling umum terjadi adalah hilangnya hutan karena adanya pembangunan pertanian.
Perubahan yang lain adalah kebalikannya, nih, teman-teman, yaitu pertanian yang berubah menjadi hutan.
Selain itu, peta ini juga menunjukkan perubahan pada lahan basah, bertambah dan berkurangnya jumlah air, serta beberapa faktor prubahan wajah Bumi lainnya.
Peta dan grafik ini juga dibuat untuk memahami pola migrasi manusia di seluruh dunia, mengapa orang berpindah tempat tinggal, dan seberapa cepat wajah Bumi berubah.
Bisa Mengisi Waktu Liburan, Playground Berbasis Sains Interaktif Hadir di Indonesia!
Source | : | kompas,Science Alert |
Penulis | : | Tyas Wening |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR