Bobo.id - Belimbing punya bentuk unik. Jika dipotong-potong, bentuknya seperti bintang. Selain unik, belimbing juga enak dan segar ketika dimakan.
Karena mengandung banyak air dan rasanya manis, belimbing juga cocok dijadikan makanan buka puasa.
Baca Juga : Yuk, Kenalan dengan Tanaman Belimbing yang Buahnya Seperti Bintang!
Apakah teman-teman suka makan belimbing? Selain itu, ternyata belimbing juga punya banyak manfaat untuk tubuh kita, lo!
Apa saja, ya? Yuk, cari tahu!
1. Mencegah Kanker
Para peneliti telah menemukan bahwa belimbing adalah buah anti-kanker.
Buah ini mengandung senyawa polifenol yang mampu melawan efek mutagenik dari radikal bebas dan mengeluarkannya dari tubuh yang akhirnya bisa mencegah kanker hati.
Selain itu, belimbing mengandung sejumlah besar serat yang membantu membersihkan usus besar, sehingga menurunkan risiko kanker usus besar.
2. Tingkatkan Kekebalan
Hadirnya vitamin C dalam jumlah besar di dalam belimbing membuat buah ini bisa tingkatkan sistem kekebalan tubuh dengan mengobati batuk, demam, luka, dan sakit tenggorokan.
Baca Juga : Fakta Unik Belimbing, Salah Satunya Daun yang Terlipat Saat Malam
Membuat smoothie belimbing untuk dikonsumsi di pagi hari akan membuat sistem kekebalan tubuh terjaga dan juga meningkatkan produksi sel darah putih.
3. Meningkatkan Kesehatan Jantung
Belimbing memiliki jumlah kalium dan natrium yang baik.
Ini bisa membantu menjaga tekanan darah.
Tingkat tekanan darah normal sangat penting untuk menjaga jantung berfungsi dengan baik dan juga memastikan detak jantung teratur dan aliran darah yang sehat.
4. Baik untuk Turunkan Berat Badan
Kelebihan berat badan tidak baik untuk tubuh kita. Jika teman-teman kelebihan berat badan, cobalah konsumsi belimbing.
Buah ini memiliki serat yang membuat perut kita kenyang.
5. Menjaga Kesehatan Pencernaan
Serat sangat penting untuk menjaga kesehatan saluran pencernaan.
Ini merangsang pergerakan kotoran melalui saluran pencernaan yang meringankan sembelit, kram, diare, dan kembung.
Baca Juga : Mengenal Belimbing Wuluh, Si Kecil Asam yang Punya Banyak Manfaat
Belimbing juga mampun meningkatkan penyerapan nutrisi dan bioavailabilitas vitamin dan mineral penting lainnya.
Buah warna kuning ini memiliki sifat anti-inflamasi yang bisa mengobati sakit maag.
(Penulis: Winggi)
Lihat juga video ini, yuk!
Penulis | : | Iveta Rahmalia |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR