Bobo.id - Hidung manusia punya banyak keistimewaan, nih, teman-teman, salah satunya adalah bisa mendeteksi hingga sekitar satu miliar aroma.
Namun saat kita sedang pilek atau mengalami hidung tersumbat, penciuman kita akan terganggu dan menyebabkan kita tidak bisa mencium berbagai aroma.
Biasanya, berkurangnya kemampuan kita dalam mencium berbagai aroma diakibatkan karena adanya masalah pada saraf olfaktori, yaitu saraf khusus pada hidung yang mengirimkan informasi ke otak.
Selain karena flu atau pilek, ternyata ada beberapa kelainan yang bisa menyerang hidung kita sehingga menganggu kemampuan penciuman kita, lo.
Baca Juga: 3 Tanda Kita Terlalu Banyak Mengonsumsi Garam, Pernah Alami?
Hyposmia
Hyposmia adalah gangguan penciuman yang membuat menurunnya kemampuan hidung untuk mendeteksi bau, teman-teman.
Ada beberapa faktor yang menyebabkan seseorang mengalami kondisi ini, lo, seperti alergi, cidera di kepala, septum atau dinding pembatas hidung yang menyimpang, hinga infeksi saluran pernapasan.
Source | : | Hello Sehat |
Penulis | : | Tyas Wening |
Editor | : | Avisena Ashari |
KOMENTAR