Tanda Tubuh Kekurangan Protein
1. Mudah Lapar
Kurangnya protein dalam tubuh menyebabkan kita mudah merasa lapar, teman-teman. Kenapa begitu, ya?
Ternyata protein berfungsi menjaga kadar glukosa dalam tubuh agar tetap stabil. Jadi, bila jumlah protein tidak tercukupi, tingkat glukosa menjadi tidak stabil.
Hal ini akan meningkatkan selera makan kita seolah-olah tubuh belum mendapatkan sumber energi yang cukup.
Baca Juga: Mengapa Hidung Kita Bisa Berhenti Mencium Aroma yang Awalnya Asing?
2. Penurunan Fungsi Otak
Selain mudah lapar, kurangnya protein yang menyebabkan tingkat gula dalam darah terus naik-turun.
Hal ini bisa berakibat pada otak kita, lo. Otak kita akan menjadi sulit untuk fokus dan sulit berpikir.
Protein yang seharusnya membantu melepaskan karbohidrat untuk energi dan menggerakan otak menjadi tidak tersalurkan dengan baik karena jumlahnya yang tidak tercukupi.
Baca Juga: Meski Rasanya Pahit, 3 Makanan Ini Justru Menyehatkan Tubuh, lo!
Bisa Mengisi Waktu Liburan, Playground Berbasis Sains Interaktif Hadir di Indonesia!
Source | : | Hello Sehat |
Penulis | : | Sarah Nafisah |
Editor | : | Bobo.id |
KOMENTAR