Bobo.id - Selain gajah sumatra, ada spesies gajah lainnya, yaitu gajah afrika, nih, teman-teman.
Sayangnya, saat ini, gajah afrika menghadapi ancaman rentan punah karena berbagai faktor, seperti berkurangnya lahan atau habitat hidupnya dan perburuan liar.
Gajah biasa diburu oleh para pemburu liar untuk diambil dan dimanfaatkan gadingnya, yang sebenarnya adalah bagian dari gigi gajah.
Status rentan punah pada gajah afrika ini tidak hanya berbahaya bagi spesies itu sendiri, tapi juga berbahaya bagi Bumi yang menghadapi ancaman pemanasan global, lo.
Baca Juga: Jadi Maskot Pulau Bali, Kenalan dengan Burung Jalak Bali, yuk!
Jumlah Karbon Dioksida di Bumi Meningkat
Setiap harinya, teman-teman pasti melihat banyak orang menggunakan alat transportasi seperti mobil atau motor untuk pergi ke tempat lain.
Nah, pemakaian kendaraan ini akan menghasilkan emisi atau gas pembuangan berupa karbon dioksida dari bahan bakar fosil yang digunakan.
Hasil buangan dari kendaraan inilah yang nantinya akan menyebabkan pemanasan global karena adanya efek rumah kaca, yaitu meningkatnya karbon dioksida yang menyelimuti atmosfer Bumi.
Karbon dioksida hasil pembuangan ini akan diserap oleh tumbuhan dan dikeluarkan dalam bentuk oksigen.
Ini artinya, Bumi butuh penyerap oksigen alami untuk mengurangi jumlah karbon dioksida. Penyerap alami karbon dioksida bisa berupa pohon atau tanaman, tanah, hingga lautan.
Baca Juga: Bisakah Penyu Hidup Tanpa Cangkangnya? Ini Fakta Seru Cangkang Penyu!
10 Contoh Pelanggaran Hak di Lingkungan Sekolah, Materi Kelas 4 SD Kurikulum Merdeka
Source | : | IFL Science |
Penulis | : | Tyas Wening |
Editor | : | Bobo.id |
KOMENTAR