Bobo.id - Susu yang menyediakan berbagai nutrisi penting untuk tubuh ternyata ada berbagai jenisnya, lo, teman-teman.
Selama ini susu yang kita konsumsi kebanyakan adalah susu sapi maupun susu kambing. Namun ada juga jenis susu lainnya yang tidak berasal dari hewan, misalnya susu kedelai, susu almond, maupun susu oat.
Mungkin sebagian besar teman-teman sudah tahu. Namun apakah teman-teman pernah mendengar mengenai golden milk atau susu emas yang berasal dari India?
Baca Juga: Suka Menyimpan Dendam dan Mudah Tersinggung, Inilah 11 Ciri Orang dengan EQ Lemah
Meskipun namanya susu emas, tidak ada kandungan emas di dalam susu ini, teman-teman. Meski begitu, susu ini justru punya banyak manfaat untuk tubuh, lo.
Cari tahu apa itu susu emas dan manfaatnya untuk tubuh, yuk!
Golden Milk dengan Tambahan Kunyit
Nama golden milk yang berarti susu emas ini bukan berarti minuman asal India ini mengandung emas di dalamnya, teman-teman.
Susu emas dinamakan demikian karena warnanya yang kuning menyerupai emas.
Rupanya, warna kuning pada susu emas disebabkan oleh adanya tambahan kunyit yang dimasukkan dalam susu.
Biasanya, untuk membuat susu emas, digunakan bubuk kunyit yang dilarutkan atau dicampurkan dalam susu hangat.
Meskipun di beberapa negara baru mengenal susu emas, minuman ini sebenarnya sudah ada sejak berabad-abad lalu, lo, teman-teman.
Dalam bahasa India, susu emas disebut haldi doodh dan merupakan obat tradisional dari India Kuno untuk beberapa penyakit ringan.
Baca Juga: Banyak yang Merasa Nyaman saat Bengong, Apa yang Terjadi pada Otak?
Kunyit Tidak Hanya Dicampur Menggunakan Susu
Pada awal haldi doodh diciptakan, ternyata kunyit tidak hanya dicampur dengan susu saja, teman-teman.
Penduduk India biasa mencampurkan bubuk kunyit atau kunyit batangan dengan teh panas, madu, atau hanya air panas saja.
Namun dengan semakin dikenalnya manfaat kunyit, saat ini kunyit dicampur dengan susu untuk menetralkan rasa kunyit.
Susu yang digunakan juga beragam, nih, teman-teman, bisa berupa susu dari hewan, maupun susu untuk para vegetarian, seperti susu kedelai atau susu almond.
Selain jahe, bahan tambahan lain yang bisa dimasukkan dalam susu emas misalnya seperti jahe, kayu manis, atau rempah lainnya.
Berbagai Manfaat Susu Emas untuk Kesehatan
Semakin terkenalnya susu emas dengan tambahan kunyit ini disebabkan berbagai manfaat kesehatan yang diberikan oleh kunyit.
Lalu, apa saja, ya, manfaat dari mengonsumsi susu emas yang mengandung kunyit ini?
1. Kaya akan Antioksidan
Bahan utama yang digunakan untuk membuat susu emas selain susu adalah kunyit, yang mengandung zat bernama curcumin.
Zat curcumin ini berguna bagi tubuh dan sudah digunakan dalam berbagai pengobatan di Asia karena sifatnya yang kaya akan antioksidan.
Antioksidan adalah senyawa yang bisa membantu melawan kerusakan sel dan melindungi tubuh dari stres oksidatif yang salah satunya berasal dari polusi.
Selain itu, antioksidan juga menurunkan risiko infeksi dan penyakit dalam tubuh kita, lo, teman-teman.
Baca Juga: Daging Kambing Bisa Meningkatkan Kolesterol, Ini 10 Makanan untuk Menurunkan Kolesterol
2. Meningkatkan Memori dan Fungsi Otak
Kalau manfaat susu salah satunya baik untuk pertumbuhan tulang anak-anak, dengan mengonsumsi susu emas kita mendapat manfaat tambahan, lo, yaitu meningkatkan memori dan fungsi otak.
Manfaat ini berasal dari zat curcumin dalam kunyit yang bisa meningkatkan jumlah faktor neurotropik atau BDNF dari otak.
BDNF adalah senyawa yang membantu otak untuk membentuk koneksi baru dan mendorong pertumbuhan sel-sel otak.
Nah, kalau teman-teman mengonsumsi susu emas yang juga ditambahkan jahe, maka bisa meningkatkan memori kita, teman-teman.
jahe diketahui bisa melindungi ingatan yang semakin menurun karena faktor usia.
Baca Juga: 3 Fakta Menarik Khao San Road, Salah Satu Tempat Wisata di Thailand
3. Memiliki Sifat Antibakteri dan Antijamur
Penduduk India biasanya meminum susu emas sebagai obat untuk melawan pilek, nih, teman-teman, bahkan dianggap bisa menambah daya tahan tubuh.
Dalam sebuah penelitian yang dilakukan terhadap kunyit, menunjukkan kalau zat curcumin di dalam kunyit memiliki sifat antibakteri, antivirus, dan antijamur.
Berbagai manfaat tadi bisa membantu mencegah dan melawan munculnya infeksi dalam tubuh, lo.
Kalau teman-teman mengonsumsi susu emas dengan tambahan jahe dan kayu manis, bisa menghambat pertumbuhan beberapa bakteri, salah satunya penyebab infeksi pernapasan.
Wah, ternyata susu emas punya berbagai manfaat, ya, teman-teman. Apakah teman-teman berminat mencoba susu emas?
Tonton video ini juga, yuk!
Tomat-Tomat yang Sudah Dibeli Bobo dan Coreng Hilang! Simak Keseruannya di KiGaBo Episode 7
Source | : | The Guardian,Bon Appetit,healtline.com |
Penulis | : | Tyas Wening |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR