Bobo.id - Teman-teman pasti pernah mendengar tentang posisi duduk yang baik dan benar. Caranya adalah dengan duduk tegak dengan punggung lurus.
Selain itu, ada juga posisi terbaik untuk tidur, yaitu telentang dengan posisi tangan yang lurus di samping badan.
Baca Juga: Ada Macam-Macam Posisi Tidur, Posisi Tidur Apa yang Paling Sehat?
Kenapa ada anjuran seperti itu? Ternyata karena jika terbiasa ada di posisi yang salah, bisa melukai tubuh kita.
Tahukah kamu? Bukan hanya posisi duduk dan tidur saja yang harus diperhatikan, lo! Posisi berdiri pun ada aturannya.
Kenapa harus berdiri dengan posisi yang benar? Apakah ada pengaruhnya? Ayo kita cari tahu bersama!
Baca Juga: Ilmuwan Mengungkap Sebab Jutaan Burung Mati di Tepi Samudra Pasifik, Ada Apa?
Melukai Tubuh
Ternyata, posisi berdiri bisa memengaruhi postur tubuh kita.
Jika kita berdiri dengan posisi yang tidak benar, syaraf yang ada di punggung bisa terluka.
Selain itu, kita juga bisa terkena arthritis.
Itu adalah peradangan sendi yang bisa dibarengi dengan rasa sakit, kebengkakkan, kekakuan, bahkan keterbatasan bergerak.
Berdiri dengan posisi yang tidak benar dalam jangka panjang, bisa menganggu pencernaan, pernapasan, otot, hingga sendi.
Baca Juga: Nasi di Rumah Cepat Basi? Coba Perhatikan 5 Penyebab Nasi Cepat Basi Ini
Tidak Bisa Bergerak
Selain melukai beberapa bagian tubuh, berdiri dengan posisi yang tidak benar juga bisa membuat kita yang mudah lelah dan tidak bisa bergerak dengan benar.
Jika sudah begitu, aktivitas pun akan terganggu.
Kira-kira, bagaimanakah posisi berdiri yang benar itu?
Menurut Kansas Chiropractic Foundation, kita harus berdiri dengan posisi dengan cara di bawah ini:
Nah, dengan melakukan hal itu, kita sudah berdiri dengan posisi yang benar.
O iya Teman-teman, kita juga harus memerhatikan posisi duduk.
Membaca atau mengetik dengan posisi duduk yang salah dalam waktu 15 menit bisa menyakiti otot leher, bahu, dan punggung.
(Penulis: Willa Widiana)
Tonton video ini, yuk!
Bisa Mengisi Waktu Liburan, Playground Berbasis Sains Interaktif Hadir di Indonesia!
Penulis | : | Sarah Nafisah |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR