Bobo.id - Apakah teman-teman ada yang bercita-cita jadi ahli paleontologi?
Paleontologi merupakan ilmu yang mempelajari tentang fosil, baik hewan maupun tumbuhan.
Ahli paleontologi sering melakukan penggalian di situs-situs yang diperkirakan menyimpan fosil dari masa lalu.
Saat mencari fosil, kamu bisa menemukan hal-hal yang unik, lo. Misalnya seperti penemuan fosil burung yang usianya sudah 46.000 tahun.
Menariknya, jasad burung itu tampak masih utuh meski sudah ribuan tahun mati.
Kita cari tahu tentang temuan peneliti ini, yuk!
Baca Juga: Saat Terbang di Langit, Bagaimana Caranya Burung Tidak Tertarik Gaya Gravitasi?
Kondisi Fosil Ribuan Tahun yang Hampir Utuh
Fosil burung berusia 46.000 tahun yang kondisi fisiknya masih baik itu ditemukan di bawah permafrost (lapisan tanah yang membeku) di Siberia.
Penemunya adalah dua orang Rusia yang sedang mencari fosil mammoth, teman-teman, yaitu Boris Berezhnov dan Spartak Khabrov.
Menurut profesor paleontologi Love Dalén, fosil burung yang ditemukan itu tampak utuh dan terlihat seperti burung itu baru saja mati beberapa hari.
Source | : | Live Science |
Penulis | : | Avisena Ashari |
Editor | : | Avisena Ashari |
KOMENTAR