2. Hindari Makanan Asin saat Sahur
Tahukah teman-teman? Ternyata rasa haus juga bisa muncul karena apa yang kita makan saat sahur, lo. Contohnya saat makan makanan asin terlalu banyak.
Kenapa bisa begitu? Rupanya garam bisa memengaruhi pengaturan cairan tubuh. Sehingga jika kita makan terlalu banyak garam, kita jadi cepat haus dan lemas.
3. Perbanyak Cairan di Malam Hari Menjelang Sahur
Kalau minum air mineral terlalu banyak di waktu sahur, kita memang jadi kembung. Karena itu, disarankan untuk lebih banyak minum di malam hari sebelum tidur.
Kalau teman-teman terbangun di malam hari, usahakan untuk menyempatkan minum terlebih dahulu, ya!
4. Lebih Banyak Minum Jika Makan Banyak Protein
Selain makanan asin, makanan dengan protein tinggi juga dapat membuat kita kehausan dengan cepat.
Agar tidak kehausan, seimbangkan dengan minum air yang cukup, ya!
Baca Juga: Banyak yang Ngabuburit di Bulan Puasa, dari Mana Asal-usulnya?
Bisa Mengisi Waktu Liburan, Playground Berbasis Sains Interaktif Hadir di Indonesia!
Penulis | : | Iveta Rahmalia |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR