Bobo.id – Setelah makan, biasanya apa yang teman-teman lakukan?
Mungkin ada sebagian dari teman-teman yang terbiasa minum setelah makan, atau mungkin langsung beraktivitas setelah makan.
Selain sebelum makan dan saat makan, ternyata ada beberapa hal yang harus kita perhatikan setelah makan.
Sebelum makan kita dianjurkan mencuci tangan dengan sabun dan saat makan kita dianjurkan makan dengan perlahan.
Kali ini, kita cari tahu hal apa yang sebaiknya tidak kita lakukan setelah makan, yuk! Siapa tahu kamu masih sering melakukannya.
Berbaring Setelah Makan
Ayo, siapa yang sering langsung berbaring atau bahkan tidur setelah makan?
Ini bisa menganggu proses pencernaan, lo.
Tubuh kita didesain untuk mencerna makanan dengan posisi yang tegak, teman-teman.
Terlebih kalau langsung tidur setelah makan, sistem pencernaan semakin harus bekerja keras untuk mencerna makanan.
Ini bisa menyebabkan pert tidak nyaman dan gangguan tidur.
Setidaknya, tunggu sekitar dua sampai tiga jam setelah makan jika ingin tidur.
Baca Juga: Tidur Nyenyak dan Berkualitas Penting untuk Tubuh, Lakukan 3 Cara Ini Agar Tidur Lebih Nyenyak!
Bisa Mengisi Waktu Liburan, Playground Berbasis Sains Interaktif Hadir di Indonesia!
Source | : | Mayo Clinic,NDTV Food,Spoon University |
Penulis | : | Avisena Ashari |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR