Bobo.id - Berkebun di rumah tetap bisa dilakukan meski tidak memiliki kebun atau halaman yang luas.
Caranya adalah menggunakan media tanam yang diletakkan dalam barang-barang bekas yang bisa kita temukan di rumah.
Berkebun bisa menjadi salah satu kegiatan yang mengasyikkan dan memberikan manfaat untuk anak-anak.
Simak penjelasan mengenai materi Asyiknya Berkebun unuk SD kelas 4 - 6 dalam program Belajar dari Rumah TVRI, yuk!
Baca Juga: Wah, Berkebun Ternyata Bermanfaat Baik Untuk Kesehatan Tubuh Kita, lo!
1. Isi Lagu Anak 'Menanam Jagung'
Siapa yang selama masa pandemi jadi memiliki hobi baru, yaitu berkebun? Ada berbagai tumbuhan yang bisa ditanam di rumah, seperti tanaman hias, maupun tanaman sayur dan buah.
Ternyata ada lagu anak-anak yang bercerita tentang kegiatan menanam dan berkebun, lo, yang berjudul 'Menanam Jagung', ciptaan Ibu Sud.
Dalam lagu Menanam Jagung, berisi mengenai kegiatan berkebun, yaitu menanam jagung yang bisa dilakukan di kebun.
Nah, dalam lagu ini dijelaskan bagaimana caranya menanam jagung yang bisa dilakukan oleh anak-anak.
Pertama, buat lubang di tanah dengan menggunakan cangkul untuk menanam benih jagung.
Dengan menggunakan cangkul, teman-teman bisa menggali tanah yang dalam dan setelah tanah longgar, maka benih jagung bisa ditanam.
Tidak lupa, benih jagung yang ditanam harus diberi pupuk agar tumbuh dengan subur, ya.
O iya, benih yang ditanam juga harus diletakkan secara teratur pada lubang yang sudah dibuat di tanah.
Baca Juga: Kenali 3 Cara Belajar Ini Agar Makin Mudah Mengingat Pelajaran, yang Mana Cara Belajarmu?
Setelah tanaman jagung berbuah besar dan lebat, tentunya nanti jagung ini bisa bermanfaat dan berguna untuk kita.
Jagung yang sudah dipanen bisa diolah menjadi berbagai makanan, maupun direbus tanpa diolah menjadi makanan lain.
2. Langkah-Langkah Berkebun dengan Media Tanam
Selain menanam langsung di tanah, berkebun juga bisa dilakukan menggunakan media tanam.
Hal ini bisa dilakukan kalau rumah kita tidak memiliki kebun atau halaman, teman-teman.
Baca Juga: Pengertian, Fungsi, dan Jenis-Jenis Peribahasa dalam Bahasa Indonesia
Untuk menanam menggunakan media tanam, kita bisa menggunakan barang-barang bekas yang ada di rumah, nih, seperti botol bekas air mineral, kemasan bekas minyak goreng, maupun wadah berbentuk ember seperti bekas cat maupun bekas es krim.
Kalau bercocok tanam dengan menggunakan botol bekas air mineral, kita bisa memotong bagian atas botol memakai pisau lebih dulu.
Potong bagian atas dengan pisau, lalu lanjutkan dengan menggunakan gunting untuk menggunting bagian atas lalu bagian sisi samping botol secara vertikal.
Namun jangan potong bagian sisi botol sampai habis, ya. Kalau sudah dipotong, maka nantinya akan ada lubang memanjang di sisi botol.
Kita juga bisa menanam dengan media tanam berupa kemasan bekas minyak goreng.
Caranya, cukup gunting bagian atas kemasan minyak goreng, sehingga ada lubang lebar di bagian atas kemasan.
Jangan lupa untuk melubangi bagian dasar kemasan plastik minyak goreng, ya, agar ada jalan keluar air saat kita menyiram tanaman. Kalau air menggenang di dalam media tanam, maka bisa membuat akar tanaman jadi busuk.
Baca Juga: Bukan Tambah Sehat, Konsumsi Pare dengan 3 Jenis Makanan Ini Justru Bisa Membahayakan Tubuh
Menanam menggunakan media tanam bekas cat atau bekas es krim yang bentuknya seperti ember maupun seperti pot akan lebih mudah, teman-teman.
Karena kita cukup melubangi bagian dasar media tanam agar air yang digunakan untuk menyiram bisa keluar.
Agar melubanginya lebih mudah, kita bisa menggunakan solder dengan bantuan orang tua.
Baca Juga: Hanya Rutin Minum Air Hangat Tiap Hari, Tubuhmu Bisa Merasakan 4 Manfaat Tak Terduga Ini
3. Film Pendek 'Kebun Sekolahku'
Selain di rumah, berkebun juga bisa dilakukan di sekolah, seperti yang dilakukan oleh teman-teman dari SDN 001/XI Kelurahan Pasar Sungai Penuh di Kota Sungai Penuh, Provinsi Jambi.
Meski tidak memiliki tidak memiliki lahan yang luas, pasa siswa dan guru memiliki keinginan untuk menghiasi sekolah dengan tanaman di halamannya.
Akhirnya, guru dan siswa SDN 001/XI Kelurahan Pasar Sungai Penuh berinovasi untuk mengurus dan membersihkan lahan yang ditumbuhi rumput liar dan menanaminya dengan berbagai tanaman menggunakan media tanam.
Kebun sekolah ini terdiri dari berbagai tanaman, seperti tanaman hias dan tanaman sayur.
Setelah beberapa bulan, hasil dari tanaman tadi sudah bisa dipanen, salah satunya tanaman selada.
Menanam di kebun sekolah bukan hanya bertujuan untuk menjaga lingkungan, tapi juga untuk melatih hidup rukun, mandiri, gotong royong, hingga tanggung jawab.
Rangkuman dan Soal Materi Asyiknya Berkebun
1. Coba jelaskan kembali isi lagu 'Menanam Jagung' dengan bahasamu sendiri dalam bentuk tulisan, lalu ceritakan kepada orang tua dan gurumu!
Nah, dalam lagu ini dijelaskan bagaimana caranya menanam jagung yang bisa dilakukan oleh anak-anak.
Pertama, buat lubang di tanah dengan menggunakan cangkul untuk menanam benih jagung.
Dengan menggunakan cangkul, teman-teman bisa menggali tanah yang dalam dan setelah tanah longgar, maka benih jagung bisa ditanam.
Tidak lupa, benih jagung yang ditanam harus diberi pupuk agar tumbuh dengan subur, ya,
O iya, benih yang ditanam juga harus diletakkan secara teratur pada lubang yang sudah dibuat di tanah.
Setelah tanaman jagung berbuah besar dan lebat, tentunya nanti jagung ini bisa bermanfaat dan berguna untuk kita.
Jagung yang sudah dipanen bisa diolah menjadi berbagai makanan, maupun direbus tanpa diolah menjadi makanan lain.
2. Tuliskan langkah-langkah berkebun dengan media tanam secara singkat, padat, dan jelas!
Berkebun di rumah bisa dilakukan dengan menggunakan media tanam dari barang-barang bekas di rumah, seperti botol bekas air mineral, bekas kemasan minyak goreng, maupun wadah bekas cat dan bekas es krim.
Setelah media tanam dengan barang-barang bekas sudah siap, maka selanjutnya yang perlu disiapkan adalah menyiapkan media tanah lain, yaitu tanah.
Media tanam ini berupa campuran tanah dan pupuk kompos. Namun kalau ada pasir, maka bisa ditambahkan dengan campuran pasir.
Cara membuat media tanam adalah dengan mencampurkan bahan-bahan tadi dengan perbandingan yang sama.
Misalnya, kalau kita menyediakan tanah sebanyak tiga sekop, maka pupuk kompos yang dicampurkan juga harus sebanyak tiga sekop.
Kalau perbandingannya sudah tepat, kemudian aduk campuran tadi sampai rata.
Baca Juga: Punya Umur Simpan yang Lebih Panjang dari Telur Ayam, Simak Keunggulan Telur Bebek, yuk!
Lalu masukkan campuran media tanam ke wadah yang sudah disediakan. Saat memasukkan ke dalam wadah, media tanam berupa campuran pupuk dan tanah tadi tidak perlu dipadatkan dengan ditekan, tapi cukup digoyang-goyangkan saja sampai rata.
Nah, kalau sudah dimasukkan ke dalam wadah, maka media tanam sudah bisa digunakan dan dimasukkan berbagai benih yang tanaman yang ingin teman-teman tanam.
3. Jelaskan apa yang isa kamu contoh dari film pendek 'Kebun Sekolahku'! Lalu ceritakan hasil tulisanmu kepada orang tua dan gurumu!
-----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dunia satwa, dan komik yang kocak, langsung saja berlangganan majalah Bobo, Mombi SD, NG Kids dan Album Donal Bebek. Caranya melalui: www.gridstore.id
Atau teman-teman bisa baca versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di ebooks.gramedia.com
Penulis | : | Tyas Wening |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR