Bobo.id - Teman-teman, kita cari tahu berita apa saja yang populer di situs Bobo.id pada Rabu, 2 September 2020, yuk!
Ada berita tentang berbagai manfaat mengonsumsi daun kemangi hingga bahaya kekurangan buah dan sayur.
1. Bukan Sekedar Lalapan, Daun Kemangi Bisa Cegah Berbagai Penyakit Berbahaya, Salah Satunya Kanker
Masyarakat di Indonesia mungkin sudah tidak asing dengan lalapan. Lalapan biasanya berupa sayuran mentah yang biasa disajikan dengan makanan lainnya.
Ada salah satu jenis sayuran yang tidak pernah ketinggalan jika membahas lalapan. Yap, itu adalah daun kemangi.
Daun kemangi merupakan sayur lalapan yang memiliki ciri khas aroma yang harum.
Ternyata daun kemangi tidak hanya sekedar pelengkap makanan dalam lalapan, lo. Ia ternyata punya banyak manfaat untuk tubuh.
Apa saja? Ayo cari tahu di sini!
2. Selain Baik untuk Camilan Pasien Diabetes, Kacang Almond Juga Baik untuk Jantung
Apakah teman-teman pernah mencoba kacang almond?
Kacang almond merupakan salah satu camilan yang sehat dan aman dikonsumsi pasien diabetes, lo.
Kira-kira, mengapa almond baik dikonsumsi pasien diabetes, ya?
Kita cari tahu di sini berbagai manfaat lain mengonsumsi kacang almond, yuk! Kacang ini juga baik untuk jantung dan mencegah kanker, lo.
Baca Juga: Jenis-Jenis Sumber Daya Alam Berdasarkan Sifatnya Beserta Contohnya
3. Sering Disepelekan, Ini 4 Bahaya Kalau Kita Kurang Makan Buah dan Sayur
Siapa di antara teman-teman yang jarang mengonsumsi buah dan sayur?
Mengonsumsi buah-buahan dan sayuran secara rutin setiap hari penting bagi kesehatan, lo.
Mungkin teman-teman menganggap makan makanan apa saja bisa memenuhi kebutuhan gizimu.
Tapi, ada gizi tertentu yang lebih banyak kita dapatkan dari buah dan sayur dan tidak kita dapatkan dari makanan lainnya.
Sehingga, ada dampak tertentu pada tubuh yang bisa terjadi kalau kita tidak cukup makan buah dan sayur, nih.
Dampak kurang makan buah dan sayur ini juga berhubungan dengan kondisi diabates tipe 2 dan penyakit jantung, teman-teman.
Informasi selengkapnya bisa kamu baca di artikel ini, ya.
4. Inilah Jenis-Jenis Peta Berdasarkan Isi, Skala, dan Bentuknya
Siapa di sini yang pernah melihat atau menggunakan peta?
Peta adalah sebuah gambaran permukaan Bumi pada bidang datar yang diperkecil dengan skala tertentu.
Karena itulah peta biasa digunakan sebagai penunjuk arah atau tempat.
Namun, sebenarnya fungsi peta tidak hanya itu, lo. Peta juga bisa digunakan untuk mengetahui ukuran jarak atau luas dan arah suatu tempat di permukaan Bumi.
Di zaman sekarang mungkin teman-teman lebih sering melihat peta dalam bentuk digital di ponsel atau komputer.
Pada zaman dahulu peta dibuat di atas kulit hewan, lalu berkembang digambar di atas kertas, sampai akhirnya dalam bentuk digital.
Nah, kali ini Bobo ingin membahas jenis-jenis peta berdasarkan isi, skala, dan bentuknya.
Yuk, cari tahu di sini!
Baca Juga: Inilah Langkah-Langkah yang Harus Dilakukan Sebelum Melakukan Wawancara
5. Pengertian Energi Matahari dan Manfaat Energi Matahari bagi Manusia
Energi matahari adalah pancaran cahaya, juga panas dari Matahari yang dimanfaatkan dengan menggunakan berbagai teknologi.
Sebagai bola gas yang berukuran besar, Matahari bisa menghasilkan panas dan cahaya yang terang untuk Bumi.
Hal ini disebabkan saat ada reaksi berantai proton-proton memancarkan energi yang sangat besar.
Panas dari Matahari menjadi sumber penting energi terbarukan, dan energi matahari atau energi surya ini banyak memberikan manfaat bagi kehidupan manusia.
Apa saja manfaat energi matahari untuk manusia? Baca selengkapnya di artikel ini.
Baca Juga: Jadwal Tayangan Belajar dari Rumah di TVRI 3 September 2020 Beserta Link Live Streaming
-----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dunia satwa, dan komik yang kocak, langsung saja berlangganan majalah Bobo, Mombi SD, NG Kids dan Album Donal Bebek. Caranya melalui: www.gridstore.id
Atau teman-teman bisa baca versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di ebooks.gramedia.com
Penulis | : | Sarah Nafisah |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR