3. Lebih Kaya Mineral
Satu porsi beras merah megandung 86 mg magnesium dan 150 mg fosfor.
Sedangkan beras putih hanya mengandung 24 mg magnesium dan 69 mg fosfor. Magnesium ini diperlukan untuk daya tahan tubuh, jantung, dan saraf.
Sedangkan fosfor dibutuhkan untuk menjaga kesehatan fungsi ginjal, tulang, dan gigi.
4. Indeks Glikemiknya Lebih Rendah
Berdasarkan jurnal yang dari International Journal of Food Science and Nutrition tahun 2006, menyebutkan orang yang makan beras merah memiliki kadar gula darah yang lebih rendah setelah makan jika dibandingkan dengan beras putih.
Kenapa bisa begitu? Hal tersebut dikarenakan indeks glikemik beras merah lebih rendah, yaitu sekitar 55 jika dibandingkan dengan beras putih yang angka indeksnya 86.
Hal ini dipengaruhi oleh kandungan serat, polifenol dan phytic acid yang lebih tinggi pada beras merah.
-----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dunia satwa, dan komik yang kocak, langsung saja berlangganan majalah Bobo, Mombi SD, NG Kids dan Album Donal Bebek. Caranya melalui: www.gridstore.id
Atau teman-teman bisa baca versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di ebooks.gramedia.com
Source | : | Hello Sehat |
Penulis | : | Sarah Nafisah |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR