2. Periksa Telur di Air
Kemudian, berhubungan dengan kantung udara telur, kita bisa melakukan percobaan dengan gelas berisi air.
Telur yang memiliki kantung udara kecil atau telur segar akan tenggelam jika dimasukkan ke dalam gelas berisi air. Posisi telur segar yang tenggelam ini horizontal dan bukan vertikal, ya.
Telur yang tidak terlalu segar juga akan tenggelam namun akan sedikit miring dan tidak horizontal.
Kemudian, telur yang melayang atau bahkan mengapung artinya memiliki kantung udara yang luas atau telur itu sudah busuk. Posisi telur busuk yang melayang di bawah permukaan air itu vertikal.
3. Periksa Bentuk Bulat Kuning Telur
Kita juga bisa menggunakan bantuan lampu untuk membedakan telur yang segar dan yang busuk.
Jika dilihat dengan cahaya lampu yang terang, telur yang segar akan terlihat bentuk kuning telurnya bulat.
Ini juga terlihat ketika cangkang telur dipecahkan. Telur yang segar akan terlihat sangat bulat bagian kuning telurnya dan bagian putihnya terlihat seperti dua lingkaran bening di sekelilingnya.
Telur yang tidak terlalu segar akan lebih pipih bagian kuning telurnya dan dua bagian lingkaran putih telurnya agak tersamarkan.
Sedangkan, telur yang busuk, kuning telurnya sangat pipih dan bagian putih telurnya seperti cairan bening.
Source | : | Kompas.com,Medical News Today,BBC Good Food |
Penulis | : | Avisena Ashari |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR