3. Mencegah Infeksi
Kandungan vitamin C dan antioksidan dalam jeruk nipis dapat memperkuat sistem pertahanan tubuh dan membantu kita melawan penyakit seperti flu.
Selain itu, air jeruk nipis juga dapat mempercepat proses penyembuhan juga, lo.
4. Menurunkan Gula Darah
Kandungan vitamin C dalam jeruk nipis juga sangat bermanfaat bagi penderita diabetes.
Jeruk nipis memiliki kadar gula yang rendah dan membantu mengatur penyerapan gula ke darah. Hasilnya, gula darah penderita diabetes dapat terjaga, deh.
Baca Juga: Penggemar Buah Durian Coba Cek, Orang dalam Kondisi Ini Tidak Boleh Makan Durian Berlebihan!
5. Mengurangi Risiko Penyakit Jantung
Jeruk nipis merupakan sumber magnesium dan kalium yang berfungsi menjaga kesehatan jantung.
Kalium dapat menurunkan tekanan darah secara alami dan melancarkan sirkulasi darah.
Hal ini membantu mengurangi risiko serangan jantung dan stroke, lo, teman-teman.
Selain itu, penelitian yang sedang berlangsung menyelidiki bahwa terdapat senyawa dalam jeruk nipis yang bernama limonin.
Limonin ini mungkin dapat membantu menurunkan kadar kolesterol dalam darah.
Baca Juga: Jarang Dilirik, Ternyata Kesemek Simpan Banyak Manfaat Tak Terduga! Salah Satunya sebagai Antikanker
Menuju Dua Dekade, National Geographic Indonesia Gelar Pameran Foto Sudut Pandang Baru Peluang Bumi
Source | : | Hello Sehat |
Penulis | : | Sarah Nafisah |
Editor | : | Avisena Ashari |
KOMENTAR