Selain memberikan peringatan dini untuk wilayah yang berpotensi cuaca ekstrem, BMKG juga menyampaikan informasi potensi banjir di beberapa wilayah untuk 10 hari ke depan.
Ini dimaksudkan agar masyarakat waspada terhadap potensi bencana banjir, banjir bandang, dan longsor yang mungkin terjadi.
Wilayah di Indonesia yang Berpotensi Dampak Banjir, 19- 27 Januari 2021
Wilayah Jawa: Banten bagian selatan, Jawa Barat bagian tengah dan timur, sebagian besar Jawa Tengah, Daerah Istimewa Yogyakarta, Jawa Timur bagian tengah dan timur
Wilayah Bali dan Nusa Tenggara: Bali bagian utara, Nusa Tenggara Barat bagian utara, sebagian kecil Nusa Tenggara Timur
Wilayah Sulawesi: Sulawesi Tengah bagian tenggara, Sulawesi Selatan bagian selatan, Sulawesi Tenggara bagian utara
Wilayah Maluku dan Papua: Maluku Utara, Papua Barat wilayah Kepala Burung, Papua bagian tengah
Baca Juga: Contoh Bencana Alam Klimatologis, Banjir Hingga Kebakaran Hutan
(Penulis: Ellyvon Pranita)
-----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik di www.gridstore.id/
Atau teman-teman bisa baca versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di ebooks.gramedia.com
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Avisena Ashari |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR