Bobo.id - Libur akhir pekan dapat diisi dengan berbagai kegiatan bersama keluarga.
Salah satu kegiatan yang menyenangkan dilakukan bersama keluarga adalah berkumpul bersama.
Saat berkumpul bersama, tentu lebih menyenangkan jika ada camilan, nih, teman-teman.
Kita bisa membuat sendiri camilan yang ingin dimakan saat berkumpul bersama keluarga, lo.
Coba buat tiga resep kroket ini, yang garing di luar, tapi tetap lembut di dalam, yuk!
1. Kroket Jamur
Bahan Kulit:
500 gram kentang, haluskan
2 sendok makan mentega tawar
1/2 sendok teh garam
1/2 sendok teh merica bubuk
1/2 sendok teh pala bubuk
Bahan Isi:
1/2 buah bawang bombay cincang halus
100 gram daging giling
4 buah jamur segar shitake iris panjang
1 sendok makan saus tiram
2 sendok makan saus tomat
1 sendok teh merica hitam kasar
50 ml air
Bahan Pelapis:
80 gram tepung panir kasar oranye
100 gram putih telur kocok lepas untuk pelapis
Bahan Pelengkap:
100 gram saus tomat
Cara Membuat Kroket Jamur:
1. Untuk membuat isi : tumis bawang bombay sampai harum. Masukkan daging giling. Tumis sampai berubah warna. Masukkan jamur segar shitake. Tumis sampai layu.
2. Masukkan saus tiram, saus tomat, dan merica hitam. Aduk rata, lalu tuang air dan masak sampai meresap.
3. Untuk membuat kulit, aduk rata bahan kulit, kemudian ambil sedikit adonan kulit. Pipihkan. Beri isi. Bentuk oval kecil.
5. Gulingkan di tepung panir kasar. Celup ke bahan pencelup. Gulingkan lagi di tepung panir kasar.
6. Goreng dengan minyak yang dipanaskan dengan api sedang sampai kecokelatan.
7. Sajikan dengan saus tomat.
(Penulis: Dwi)
2. Kroket Kentang Bayam
Bahan Kulit:
500 gram kentang kukus, haluskan
100 ml susu cair
1 sendok teh garam
1/2 sendok teh merica bubuk
1/2 sendok teh pala bubuk
500 ml minyak untuk menggoreng
Bahan Isi:
1/2 buah bawang bombay, cincang halus
2 siung bawang putih, cincang halus
1 ikat bayam, siangi, rebus sebentar, cincang kasar
75 gram ayam giling
2 sendok makan tepung terigu
100 ml susu cair
3/4 sendok teh garam
1/2 sendok teh merica bubuk
1/2 sendok teh gula pasir
2 sendok makan margarin untuk menumis
Baca Juga: Cara Membuat Kentang Goreng yang Tidak Cepat Lembek, Coba Lakukan 3 Tips Ini!
Bahan Pencelup:
3 buah putih telur, kocok lepas
150 gram tepung panir orange
Cara Membuat Kroket Kentang Bayam:
1. Untuk membuat isi, panaskan margarin. Tumis bawang bombay dan bawang putih hingga harum. Tambahkan ayam giling. Aduk hingga berubah warna.
2. Masukkan tepung terigu. Aduk hingga menggumpal. Tuang campuran susu cair, garam, merica bubuk, garam, dan gula pasir sedikit demi sedikit sambil diaduk hingga mengental. Masukkan bayam. Aduk rata. Sisihkan.
3. Kulit, rebus susu cair, garam, merica bubuk, dan pala bubuk hingga mendidih. Masukkan kentang kukus. Aduk rata.
4. Ambil sedikit adonan kulit. Beri isi dan bentuk bulat, kemudian gulingkan di atas tepung panir. Celup ke dalam putih telur, gulingkan di atas atas tepung panir.
5. Goreng dalam minyak yang sudah dipanaskan di atas api sedang sampai matang.
(Penulis: Dwi)
3. Kroket Tuna Keju
Bahan Kulit:
400 gram kentang, kukus, haluskan
25 gram keju cheddar, parut
1 buah kuning telur ayam
2 sendok makan susu bubuk
3/4 sendok teh garam
1/4 sendok teh merica bubuk
1/2 sendok teh pala bubuk
1 sendok makan margarin
Bahan Isi:
1/4 buah bawang bombay, cincang halus
3 buah cabai hijau besar, cincang halus
1 sendok makan margarin, untuk menumis
1 1/2 sendok makan tepung terigu protein sedang
150 ml susu cair
75 gram ikan tuna kukus, suwir kasar
50 gram keju cheddar, parut
1/4 sendok teh garam
1/8 sendok teh merica bubuk
Baca Juga: Yuk, Coba Buat Resep Pasta yang Mudah Dibuat Ini, Lengkap dengan Tips Memasak Pasta yang Tepat
Bahan Pelapis:
100 gram tepung panir kasar
2 butir telur ayam, kocok lepas
500 ml minyak, untuk menggoreng
Cara Membuat Kroket Tuna Keju:
1. Membuat isi, panaskan margarin. Tumis bawang bombay dan cabai hijau sampai harum.
2. Tambahkan tepung terigu dan aduk sampai berbutir. Tuang susu cair sedikit-sedikit sambil diaduk sampai licin.
3. Tambahkan tuna, keju cheddar, garam, dan merica bubuk. Aduk rata. Angkat dan dinginkan.
4. Untuk membuat kulit, aduk rata bahan kulit. Ambil sedikit adonan kulit. Pipihkan. Beri isi dan bentuk bulat.
5. Gulingkan di atas tepung panir kasar. Celupkan ke dalam telur. Gulingkan kembali di atas tepung panir kasar.
6. Goreng di dalam minyak yang sudah dipanaskan sampai matang. Angkat, tiriskan.
(Penulis: Robert Christanto)
Yuk, tonton video ini juga!
-----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik di www.gridstore.id
Atau teman-teman bisa baca versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di ebooks.gramedia.com
Source | : | Sajian Sedap |
Penulis | : | Tyas Wening |
Editor | : | Bobo.id |
KOMENTAR