2. Tidak Tidur Setelah 36 Jam
Jika seseorang tidak tidur selama 36 jam, hal yang terjadi adalah berbagai hormon pertumbuhan yang produksi tidak berjalan seperti saat tubuh cukup tidur.
Akibatnya, keinginan makan, metabolisme, suhu tubuh, suasana hati, hingga ritme tidur akan terganggu.
Pada tahap ini, dampak yang ditimbulkan adalah tubuh mengalami kelelahan, kesulitan dalam pengambilan keputusan, mengalami kesulitan pemilihan kata saat bicara, hingga perhatian yang menurun.
3. Tidak Tidur Setelah 48 Jam
Saat seseorang sudah tidak tidur selama 48 jam, biasanya beberapa orang akan memiliki kesulitan yang lebih tinggi untuk tetap bisa terjaga dan tidak tidur.
Pada beberapa orang, mungkin mereka akan mengalami tidur singkat yang disebut sebagai microsleep, yaitu tidur secara singkat yang hanya berlangsung sekitar 300 detik saja.
Microsleep ini menyebabkan seseorang jadi merasa pusing saat bangun dan tidak menyadari dirinya mengalami microsleep.
O iya, microsleep ini bisa terjadi kapan saja dan saat sedang melakukan aktivitas apa saja.
Baca Juga: Kamu Suka Makan Gorengan? Ketahui Mengapa Menggoreng Membuat Makanan Jadi Renyah, yuk!
4. Tidak Tidur Setelah 72 Jam atau Lebih
Pada tahap ini, gejala dan dampak yang muncul sebelumnya menjadi lebih parah, teman-teman.
Biasanya, seseorang akan mulai menyerah dan memilih tidur setelah tidak tidur selama 72 jam atau tiga hari.
Bagi orang-orang yang masih bisa bertahan tanpa tidur, biasanya akan mengalami gangguan pada emosi, suasana hati, hingga fungsi berpikir.
Kesulitan berkomunikasi, semakin mudah marah, gangguan ingatan, hingga halusinasi juga menjadi dampak dari tidak tidur selama 72 jam atau lebih.
Yuk, lihat video ini juga!
-----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik di www.gridstore.id
Atau teman-teman bisa baca versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di ebooks.gramedia.com
Source | : | Hello Sehat |
Penulis | : | Tyas Wening |
Editor | : | Avisena Ashari |
KOMENTAR