2. Jayakarta
Perjanjian persahabatan antara Kerajaan Pakuan Pajajaran dan Portugis membuat Kesultanan Demak serta Kesultanan Cirebon tersinggung.
Maka pada 22 Juni 1527, pasukan gabungan Demak dan Cirebon di bawah pimpinan Fatahillah menyerbu Portugis untuk menguasai Sunda Kelapa.
Peristiwa 22 Juni ini yang kemudian dirayakan sebagai hari ulang tahun Jakarta setiap tahunnya.
Nama Sunda Kelapa kemudian diganti menjadi Jayakarta oleh Fatahillah, yang artinya kota kejayaan.
3. Stad Batavia
Pada 30 Mei 1619, Jayakarta ditaklukkan oleh Belanda di bawah pimpinan Jan Pieterzoon Coen.
Akibatnya, Kota Jayakarta dimusnahkan dan di atas puing-puingnya didirikan kota baru yang diberi nama Batavia, yang disebut sebagai Stad Batavia oleh Belanda.
Penulis | : | Tyas Wening |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR