Bobo.id - Ikan salmon terkenal mengandung banyak protein yang menyehatkan tubuh. Ikan salmon juga bisa diolah jadi berbagai macam masakan.
Ikan salmon banyak mengandung asam lemak omega 3, vitamin, dan mineral. Selain bisa diperoleh segar, ikan salmon juga sudah tersedia dengan kalengan, lo.
Jadi mempermudah teman-teman mendapatkan ikan ini untuk dikonsumsi. Lalu apa saja manfaat ikan salmon jika dikonsumsi rutin? Yuk, simak berikut ini.
Baca Juga: Jangan Sampai Konsumsi 5 Jenis Ikan Ini, Bisa Berbahaya untuk Tubuh
1. Menyehatkan Otak
Ikan salmon mengandung omega 3 yang tidak bisa diproduksi sendiri oleh tubuh.
Karena itu, mengonsumsi ikan salmo baik untuk memenuhi asupan omega 3 tubuh kita.
Omega 3 bermanfaat menyehatkan sel-sel otak, lemak-lemak di otak, dan mengurangi peradangan. Omega 3 juga bisa mengurangi risiko penyakit jantung, lo.
Source | : | Kompas.com,Health,Sajian Sedap |
Penulis | : | Thea Arnaiz |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR