1. Berlari di Tempat dengan Mengangkat Paha Tinggi-Tinggi
Berikut ini cara melakukannya:
- Berlarilah di tempat dengan tumpuan telapak kaki bagian depan (ujung telapak kaki).
- Angkatlah paha hingga posisi mendatar.
- Usahakan posisi badan dan kepala tegak, dengan pandangan lurus ke depan.
- Kedua lengan mengayun agak menyilang di bagian depan dada.
Baca Juga: Contoh Pelaksanaan Hak dan Kewajiban dalam Penggunaan Kertas, Materi Kelas 4 SD Tema 2
- Lakukan secara berulang-ulang.
2. Berlari di Tempat dengan Menyentuhkan Tumit ke Bagian Pantat
Berikut ini cara melakukannya:
- Berlarilah di tempat dengan tumpuan telapak kaki bagian depan (ujung telapak kaki).
- Saat berlari di tempat, tariklah kaki ke belakang hingga kaki menyentuh pantat.
- Usahakan posisi badan dan kepala tegak, dengan pandangan lurus ke depan.
- Kedua lengan mengayun agak menyilang di bagian depan dada.
Jangan Sampai Salah, Ini Ciri Keju yang Masih Aman di Makan dan yang Harus Dihindari
Penulis | : | Grace Eirin |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR