Bobo.id - Bunglon merupakan salah satu jenis reptil yang terkenal dengan adaptasi mimikrinya.
Apa itu mimikri? Mimikri adalah adaptasi yang dilakukan hewan dengan cara mengubah warna kulit seperti warna lingkungannya.
Mimikri berfungsi untuk meniru lingkungan sekitar sehingga terhindar dari bahaya seperti hewan pemangsa.
Namun, tidak hanya itu. Bunglon juga ternyata memiliki perlengkapan khusus untuk berburu, yaitu lem perekat di ujung lidahnya.
Baca Juga: Mengulik 4 Fakta Unik Undur-Undur, Sering Menjebak Mangsa hingga Berubah Miliki Sayap
Ingin tahu lebih banyak mengenai hewan yang satu ini? Yuk, cari tahu bersama!
1. Punya Perekat Super Lengket
Teman-teman, apakah kamu pernah melihat bunglon sedang berburu dan menjulurkan lidahnya yang panjang?
Ketika menemukan mangsanya, lidah bunglon bisa menjulur dengan sangat cepat, lo.
Namun, lidah bunglon tidak memiliki pembungkus khusus, sehingga mereka harus mampu menangkap mangsa dalam sekali menjulurkan lidah.
Source | : | National Geographic |
Penulis | : | Grace Eirin |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR