Bobo.id - Ada berbagai jenis olahraga yang pasti pernah teman-teman lakukan dan memberikan manfaat.
Salah satu kegiatan olahraga yang memberikan banyak manfaat adalah gerak berirama, seperti materi penjasorkes kelas 3 SD.
Gerak berirama atau disebut juga dengan senam berirama adalah gerakan yang dilakukan dengan irama atau musik yang sesuai dengan gerakan.
Musik yang bisa digunakan pada gerakan ini adalah musik berirama sedang tapi bersemangat.
Baca Juga: Cara Melatih Kelincahan dengan Permainan Menjala Ikan, Materi Penjasorkes Kelas 3 SD
Sehingga saat melakukan gerakan, teman-teman bisa ikut bersemangat.
Dalam melakukan senam irama ini teman-teman juga bisa menggunakan bantuan alat, lo.
Teman-teman bisa menggunakan bola, tali, pita, simpai, dan lain sebagainya.
Senam atau gerak berirama ini tidak hanya menyehatkan tapi juga menyenangkan, lo.
Berikut akan dijelaskan beragam manfaat yang didapat dari melakukan gerak berirama ini.
Manfaat Gerak Berirama
1. Membuat Otot dan Tulang Lebih Kuat
Dalam melakukan gerak berirama, akan ada banyak gerakan yang dilakukan.
Dari gerakan lokomotor, non-lokomotor, hingga manipulatif.
Semua gerakan akan melatih otot dan tulang menjadi lebih kuat.
Seperti gerakan langkah yang akan menguatkan otot pada betis.
Atau gerakan gerakan lain yang bertumpu pada kaki, sehingga tulang kaki menjadi kuat.
Baca Juga: Contoh dan Manfaat Gerakan Pendinginan, Materi Penjasorkes Kelas 3 SD
2. Menyehatkan Jantung
Seperti yang teman-teman ketahui, olahraga kardio memiliki dampak yang baik untuk kesehatan jantung.
Salah satu olahraga kardio yang bisa teman-teman lakukan adalah senam berirama.
Saat melakukan gerakan berirama ini, teman-teman akan bergerak dari lambat ke cepat sehingga ritme jantung ikut dilatih.
3. Meningkatkan Kepercayaan Diri
Saat melakukan senam teman-teman tentu akan melakukan beramai-ramai.
Kegiatan itu bisa membantu teman-teman untuk melatih kepercayaan diri.
Ada banyak gerakan anggun seperti kelincahan, kelenturan, dan keseimbangan yang harus dilakukan dengan percaya diri.
4. Meningkatkan Koordinasi Tubuh
Gerakan berirama ini akan membuat seluruh bagian tubuh bergerak.
Setiap gerakan pun akan akan memiliki ritme yang berbeda.
Gerakan yang teratur dan berirama akan menjadi stimulus sensorik yang baik untuk melatih koordinasi tubuh secara aktif.
Baca Juga: Cara Melatih dan Manfaat Kebugaran Jasmani, Materi Penjasorkes Kelas 3 SD
Dengan rutin melakukan gerak berirama, teman-teman bisa memiliki koordinasi tubuh yang baik, sehingga tidak mudah terjatuh atau mengalami cedera.
5. Meningkatkan Hubungan Sosial dengan Teman
Gerakan atau senam berirama ini juga akan membuat teman-teman memiliki hubungan sosial yang baik.
Gerakan atau senam berirama harus dilakukan secara beramai-ramai.
Bahkan beberapa gerakan akan membuat teman-teman berinteraksi dengan orang lain.
Karena itu, dalam gerakan atau senam berirama teman-teman akan membangun hubungan sosial yang baik dengan banyak orang.
Nah, itu tadi beberapa manfaat melakukan gerak yang diiringi irama atau senam irama.
Teman-teman bisa melakukan aktivitas menyenangkan ini untuk membuat otot dan tulang menjadi sehat.
Tonton video ini, yuk!
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Contoh Pelanggaran Norma di Lingkungan Sekolah, Materi Kelas 4 SD Kurikulum Merdeka
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR