Bobo.id - Teman-teman tidak lupa bukan, kalau hari ini tepat tanggal 22 Desember adalah peringatan Hari Ibu Nasional?
Hari Ibu Nasional ini kita rayakan setiap tahun untuk memperingati peran ibu untuk anak, lingkungan sosial, dan keluarganya.
Di Hari Ibu kita bisa melakukan banyak hal untuk menghargai peran ibu, lo.
Apakah teman-teman sudah memikirkan hal apa saja yang bisa dilakukan untuk merayakan Hari Ibu?
Jika belum, teman-teman tidak perlu bingung, kok. Dengan mengetahui tips ini untuk merayakan Hari Ibu, teman-teman bisa memilih salah satunya.
Lalu, apa saja tips apa saja yang bisa kita lakukan untuk merayakan Hari Ibu? Untuk mengetahuinya langsung saja simak tips ini, yuk!
Baca Juga: Cari Jawaban Materi Kelas 6 SD Tema 7, Konsep Pidato dalam Teks 'Ibu RT, Sang Pemersatu'
1. Memasak Bersama
Merayakan Hari Ibu bisa teman-teman lakukan dengan memasak bersama ibu di rumah.
Apalagi, jika ada resep makanan turun temurun pada keluargamu. Tentu ini menjadi kegiatan yang positif untuk saling mendekatkan dan juga membuat makanan yang bisa dimakan bersama keluarga.
Selama memasak, teman-teman bisa saling mengobrol dan berbagi cerita yang selama ini belum sempat kita ceritakan pada ibu kita.
2. Membuat Karangan Bunga
Kegiatan lain yang bisa kita lakukan selama perayaan Hari Ibu adalah dengan membuat karangan bunga.
Teman-teman bisa membuatnya dari bahan-bahan bekas ataupun bunga sungguhan dan buatlah sekreatif mungkin.
Kita bisa menyelipkan kartu ucapan atau surat yang berisikan kata-kata indah untuk ibu kita.
Untuk itu, cobalah buat dan berikan pada ibu kita sebagai kejutan di Hari Ibu.
3. Menghabiskan Hari Bersama
Rayakanlah Hari Ibu dengan melakukan aktivitas seharian bersama. Teman-teman bisa memilih kegiatan apa saja yang bisa dilakukan seharian bersama ibu.
Baca Juga: Keren! 3 Hewan Ini Dikenal Punya Hubungan Erat Antara Anak dan Induk, Salah Satunya Penguin
Kita bisa mengajaknya piknik, jalan-jalan, atau ke tempat yang ingin kita habiskan bersama.
Selain pergi ke luar, kita juga bisa melakukan kegiatan bersama dengan menonton film atau kegiatan lainnya yang membuat kita dan ibu kita menikmati hari bersama.
Apakah teman-teman sudah punya ide akan melakukan kegiatan apa? Bisa juga diskusikan bersama ibu kita masing-masing, kok.
4. Olahraga Bersama
Awali perayaan Hari Ibu dengan olahraga bersama ibu kita. Selain menyehatkan badan, kegiatan ini juga bisa mendekatkan kita dengan ibu kita, lo.
Bahkan kita juga bisa melakukan gerakan olahraga berpasangan bersama ibu kita.
Dengan begitu, ikatan pikiran teman-teman pada ibu semakin kuat.
Selama berolahraga kita juga bisa berkesempatan mengobrol lebih banyak dengan ibu kita.
5. Menyiapkan Sarapan Pagi
Teman-teman bisa bangun pagi untuk menyiapkan sarapan sederhana, kok
Kita bisa menyiapkan sarapan dengan bahan makanan yang sudah tersedia di rumah, seperti menyiapkan segelas susu, roti, buah-buahan.
Baca Juga: Mengenal Tradisi Hari Ibu di Negara Lainnya, yuk! (Bagian 2)
Dengan begitu, ketika ibu kita bangun dan menemukan sarapan sederhana tersaji, pasti ini menjadi kejutan kecil yang menyenangkan, bukan?
Nah, itulah kelima hal yang bisa kita lakukan untuk merayakan Hari Ibu.
Dengan kejutan-kejutan kecil seperti menyiapkan sarapan atau karangan bunga, bisa membuat ibu kita akan senang.
Kira-kira teman-teman ingin memilih tips yang mana untuk merayakan Hari Ibu?
Tonton video ini, yuk!
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Terbit Hari Ini, Mengenal Dongeng Seru dari Nusantara di Majalah Bobo Edisi 35, yuk!
Source | : | countryliving.com,fnp.com |
Penulis | : | Thea Arnaiz |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR