Bobo.id - Rempah-rempah memang selalu menjadi bumbu dapur andalan saat memasak di dapur.
Ada banyak jenis rempah yang bisa digunakan dengan berjuta manfaat.
Karena itu, penting untuk mengetahui cara menyimpan rempah agar awet dan tidak berjamur.
Dengan menyimpan secara benar, teman-teman bisa memiliki cadangan lebih banyak untuk bumbu rempah di dapur.
Berikut beberapa cara yang bisa teman-teman terapkan untuk menyimpan rempah di rumah.
1. Gunakan Wadah Terbuka
Saat menyimpan berbagai rempah-rempahan sebaiknya sediakan wadah yang terbuka.
Walau mungkin wadah tertutup telihat lebih rapi dan bersih, namun tidak untuk rempah.
Wadah tertutup akan membuat rempah menjadi lembap dan mudah berjamur.
Baca Juga: Sering Sulit Dibedakan, Ini Perbedaan dan Manfaat 4 Rempah yang Sering Ada di Dapur
Bila ingin disimpan dalam wadah tetutup, teman-teman bisa mengeringkan atau membuatnya menjadi bubuk.
2. Jauhkan dari Tempat Panas
Lalu letakan juga rempah yang akan disimpan di tempat yang jauh dari sinar matahari, ya.
Jauhkan juga dari benda yang panas, seperti kompor atau oven.
Panas akan membuat kesegaran dan aroma pada rempah-rempah menjadi hilang.
3. Ada yang Bisa Disimpan di Kulkas
Kulkas memang selalu menjadi tempat penyimpanan banyak makanan hingga sayur dan buah.
Bahkan ada juga beberapa rempah yang bisa teman-teman simpah dalam kulkas, lo.
Rempah yang bisa teman-teman simpan di kulkas yaitu dalam bentuk rimpang, batan, dan daun.
Jadi teman-tema bisa menyimpan jahe, kunyit, lengkuas, serai, daun jeruk, dan daun salam di dalam kulkas.
Sedangkan rempah seperti bawang, pala, ketumbar, jinten, dan merica sebaiknya tidak dimasukan ke dalam kulkas, ya.
4. Cuci Rempah dan Keringkan
Cara lain yang bisa membuat rempah-rempah menjadi awet adalah dengan membuatnya menjadi kering.
Beberapa rempah seperti kunyit, jahe, kencur, dan lengkus bisa teman-teman simpan dalam kondisi kering.
Teman-teman cukup mencuci semua rempah dan keringkan di bawah sinar matahari, hingga benar-benar kering.
Teknik penyimpanan ini tidak akan membuat rempah kehilangan khasiatnya, lo.
5. Hindari Tempat Lembap
Bila sudah disimpan di wadah terbuka, sebaiknya teman-teman tidak meletakan rempah di tempah yang lembap.
Baca Juga: Cengkeh di Rumah Habis? Ini 4 Rempah yang Bisa Jadi Penggantinya
Simpan rempah di tempat yang memiliki saluran udara baik.
Sehingga rempah tidak akan menjadi lembap dan berjamur.
Nah, itu tadi lima cara yang bisa teman-teman lakukan untuk menyimpan remapah atau bumbu dapur agar awet lama dan tidak berjamur.
Tonton video ini, yuk!
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Bisa Mengisi Waktu Liburan, Playground Berbasis Sains Interaktif Hadir di Indonesia!
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR