Bobo.id - Teman-teman, ketika kamu melihat laba-laba kecil menggunakan lup, apakah kamu tahu jenis cermin yang digunakan pada lup?
Lup atau kaca pembesar merupakan alat optik yang menggunakan jenis lensa cembung.
Fungsinya yaitu untuk melihat benda kecil supaya terlihat lebih jelas dan lebih besar. Namun, cermin dan lensa memiliki fungsi yang berbeda, ya, teman-teman.
Kali ini kita akan membahas mengenai dua jenis cermin yang berbeda, namun sering membingungkan.
Ada dua jenis cermin, yang disebut cermin cekung dan cermin cembung. Apa perbedaan antara keduanya? Yuk, cari tahu!
Perbedaan Cermin Cembung dan Cekung
1. Pengertian
Cermin cembung adalah cermin bulat yang permukaan pemantul dan pusat kelengkungan terletak pada sisi berlawanan dari cermin.
Sementara cermin cekung adalah cermin bulat yang permukaan pemantul dan pusat kelengkungan berada pada sisi yang sama dari cermin.
Baca Juga: Apa Saja Penyebab Terjadinya Krisis Air Bersih dan Pencemaran Air?
2. Gambar yang Dihasilkan
Cermin cembung membentuk gambar maya dan tegak, sementara cermin cekung membentuk gambar nyata dan terbalik.
Penulis | : | Grace Eirin |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR